Jum`at, 22 November 2024

Fauzan Dardiri Caleg PDI Perjuangan Kota Serang Ajak Kampanye Kreatif

SERANG, TitikNOL - Calon Legislatif (Caleg) Kota Serang, Daerah Pemilihan 5 Kecamatan Cipocokjaya dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDI Perjuangan Fauzan Dardiri mengajak Caleg lainnya untuk melakukan kampanye secara kreatif.

Fauzan mengatakan, kampanye kreatif dan menjawab kejenuhan pemilih terhadap perilaku politisi perlu dilakukan tiap Caleg untuk menggaet hati masyarakat.

"Caleg-caleg dituntut lebih kreatif dalam memaksimalkan 75 hari masa kampanye," ujarnya, Selasa 28 November 2023.

Menurut Fauzan, jika Caleg tidak memiliki kreativitas dalam kampanye, ada beberapa hal yang akan berdampak proses Pemilu 2024. Seperti, minimnya angka partisipasi pemilih.

"Jangan sampai masyarakat jenuh dan lebih memilih liburan ketimbang datang ke TPS untuk menggunakan hak suaranya," katanya.

Kedua, kalau Caleg hanya mengandalkan serang fajar bukan tidak mungkin, masyarakat akan berontak, karena ibarat membeli suara. Padahal, suara masyarakat merupakan harapan.

"Harapan pembangunan daerah lebih baik, kesejahteraan masyarakat lebih baik, angka pengangguran menurun dan seterusnya," katanya.

Menurutnya, banyak hal yang bisa dilakukan Caleg agar terpilih dengan berbagai pendekatan. Mulai dari sosialisasi tatap muka, pemberdayaan masyarakat sampai dengan memaksimalkan media sosial.

"Tentu, kita semua para Caleg selain bertujuan untuk menang, tapi juga menghadirkan kualitas demokrasi. Dan ini menjadi tugas semua pihak," katanya.

"Kalau Calegnya hanya mengandalkan uang sebagai faktor utama. Saya berkeyakinan masyarakat akan menolak!" Imbuhnya.

Diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) menetapkan masa kampanye peserta Pemilu 2024 berlangsung selama 75 hari. Yaitu, mulai 28 November 2023-10 Februari 2024. (*)

Komentar