SERANG, TitikNOL - Cari aman di Pilkada 2020 di empat Kabupaten Kota di Banten, DPD Gerindra Banten tidak prioritaskan kader internal, melainkan menunggu hasil survei untuk menentukan calon kepala daerah.
Seperti diketahui, Pilkada 2020 pada empat Kabupaten Kota di Banten itu di antarnya, Kota Tangerang Selatan, Kota Cilegon, Kabupaten Serang dan Kabupaten Pandeglang.
Ketua DPD Gerindra Banten Desmon Junaedi Mahesa mengatakan, Partai Gerindra Banten akan segera memanggil para bakal calon yang sudah mengikuti tahapan.
Sebelumnya sudah empat tahapan yang diselesaikan oleh para bacalon Bupati, Wakil Bupati ataupun Wali Kota dan Wakil Wali Kota di penjaringan Partai Gerindra.
Setelah itu, usungan Gerindra Banten kepada calon ditentukan dari hasil survei internal dan dilihat dari respon masyarakat.
“Selanjutnya survei, dari survei akan kita panggil satu persatu untuk melihat apakah mereka sudah punya partai atau belum. Kita lihat dari survei mungkin tidak dia menang, karena kita mendukung yang menang, dalam rangka memberikan nilai tambah kepada masyarakat,†kata Desmon kepada awak media, di acara HUT Gerindra ke 12 yang diselenggarakan DPD Banten, Minggu (16/2/2020) kemarin.
Desmon juga mengatakan, dirinya tidak menuntut agar ada calon dari internal partai Gerinda Banten yang maju pada Pilkada nanti.
“Kalau kita tidak memaksa nyalon (kader internal, red), karena kita rasional kenapa perintah partai kader, tapi kalau ada yang nomor satu bupati atau wali kota yang lebih punya kapasitas tidak apa-apa kita nomor dua. Kalau tidak ada lihat dari respon masyarakat atau tidak kita maju sendiri bersama yang lain,†ujarnya.
“Menunggu hasil survei, dua sampai tiga minggu ke depan kita akan panggil calon yang kemungkinan punya ruang, survei ada dia internal partai dan respon masyarakat umum,†tambahnya. (Lib/TN1).