SERANG, TitikNOL - DPD PDI Perjuangan Provinsi Banten, mulai survei elektabilitas dan popularitas sejumlah nama yang akan jadi pendamping bakal calon gubernur (cagub) Banten incumbent Rano Karno.
Nama-nama yang masuk survei antara lain, tokoh yang mendaftar melalui penjaringan DPD PDIP maupun tamu penting yang diundang secara khusus oleh Rano Karno di rumah dinasnya belum lama ini.
"Semua kita survei, yang daftar penjaringan PDIP, nama-nama yang berkembang, termasuk di antaranya yang diundang RK di rumah dinasnya," ujar Sekretaris DPD PDI Perjuangan Eri Suheri, melalui sambungan telepon, Senin (1/8/2016).
Ia mengungkapkan, hasil survei nanti tolok ukur untuk mengeluarkan rekomendasi pasangan calon yang diusung DPD PDIP di Pilgub Banten.
"Paling lama setengah bulan lah survei selesai, mudah-mudahan ya karena ini waktunya sudah mepet, sudah mendekati tahapan Pilkada, kita harus cepat," tukasnya.
Sejumlah tokoh yang mendaftar cagub/cawagub melalui penjaringan DPD PDIP Banten yaitu Gubernur Banten Rano Karno, politisi Golkar Andika Hazrumy, Wali Kota Serang Tb Haerul Jaman, mantan Bupati Serang Ahmad Taufik Nuriman (ATN) dan mantan Bupati Lebak Mulyadi Jayabaya.
Sementara tokoh yang diundang Rano di kediaman dinasnya yaitu Wali Kota Serang Tb Haerul Jaman, Wali Kota Tangerang Arief Wismansyah yang diwakili Ketua DPD Demokrat A'eng Haerudin, Ketua DRD Banten Prof HMA Tihami, eks Bupati Serang ATN, Sekda Banten Ranta Soeharta dan eks Plt Sekda Banten Asmudji HW.
"Mengerucut ke siapa? Ya kita nunggu hasil survei," imbuhnya. (Kuk/red)