Minggu, 29 September 2024

Kerahkan Semua Basis Suara di Pileg, Dede Rohana Siap Menangkan Helldy-Alawi di Pilkada Cilegon

Anggota DPRD Banten Dede Rohana Putra usai menghadiri pelantikan pimpinan DPRD Kota Cilegon masa jabatan 2024-2029. (Foto: TitikNOL)
Anggota DPRD Banten Dede Rohana Putra usai menghadiri pelantikan pimpinan DPRD Kota Cilegon masa jabatan 2024-2029. (Foto: TitikNOL)

CILEGON, TitikNOL - Anggota DPRD Provinsi Banten dari Fraksi PAN,Dede Rohama Putra akan all out menangkan pasangan nomor urut 2 Helldy - Alawi di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Cilegon 2024. Politisi PAN ini akan mengerahkan semua basis suaranya.

"Kemarin malam sudah saya kumpulin.Insya Allah bulan depan akan kita kumpulkan juga sekitar 3.000 orang, tapi bertahap, tidak sekaligus, " kata Dede Rohana Putra , kepada wartawan, Jumat (27/9/2024).

Dede mengatakan, memenangkan pasangan Helldy-Alawi di Pilkada Cilegon merupakan perintah langsung Ketua Umum DPP PAN, Zulkifli Hasan.

"Ini perintah ketua umum, perintah partai yang harus kita laksanakan. Target saya tidak mengajak orang lain, yang kita ajak adalah basis suara saya. Yang kemarin sudah sama saya, menjadi tim saya sekarang saya arahkan memilih Pak Helldy-Alawi. Jadi bukan masyarakat lain, bukan orang baru, tapi orang lama yang sudah memilih saya,"ujarnya.

"Saya akan all out menangkan pak Helldy dan pak Alawi. Ini bukan lagi 100 persen, tapi 1.000 persen, " pungkasnya.

Diketahui, pada Pileg lalu,Dede Rohana Putra berhasil memperoleh suara sebanyak kurang lebih 40.000. Raihan suara fantastis itu membuat Dede Rohana Putra kembali duduk sebagai anggota DPRD Provinsi Banten periode kedua. (Ardi/TN).

Komentar