Kamis, 3 April 2025

Lawan Petahana di Pilkada Kabupaten Serang, PAN Lirik Profesor Lili Romli

Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Amanat Nasional (PAN) Yandri Susanto. (Foto: TitikNOL)
Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Amanat Nasional (PAN) Yandri Susanto. (Foto: TitikNOL)

SERANG, TitikNOL- Partai Amanat Nasional (PAN) telah menunjukan keseriusannya dalam menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kabupaten Serang pada tahun 2020 mendatang.

Selain akan berkoalisi dengan Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), PAN juga telah melirik sejumlah nama yang dianggap potensial untuk melawan trah dinasti sekaligus sang Petahana yakni Tatu Chasanah.

Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Amanat Nasional (PAN) Yandri Susanto mengatakan, pihaknya telah mengantongi beberapa nama calon untuk Pilkada Kabupaten Serang. Salah satunya adalah sang Profesor asal Pontang Lili Romli.

Ia menyebutkan, kesamaan gagasan dalam mensejahterakan masyarakat Kabupaten Serang merupakan Pilar utama PAN melirik Lili Romli.

"Profesor Lili salah satu yang kami lirik, tapi banyak juga calon yang sudah menemui saya tapi mereka minta jangan dipublis. Kalau Prof Lili sudah ketemu 2 sampai 3 kali diskusi, banyak sama lah dengan PAN dalam membangun Kabupaten Serang," katanya saat ditemui di Kantor Wali Kota Serang, Senin, (30/9/2019).

Baca juga: Akui Komunikasi dengan Gerindra, PAN Indikasikan Lawan Tatu di Pilkada Serang

Menurutnya, sangat jarang warga asli Kabupaten Serang yang memiliki konsep yang visioner untuk menyatakan dan ada keinginan merubah kondisi lingkungan melalui maju sebagai Pimpinan Daerah.

Maka PAN memberikan kesempatan seluas-luasnya bagi masyarakat untuk bekerjasama dalam memabngun perkembangan daerah Kabupaten Serang ke arah yang lebih baik.

"Nggak banyak anak Serang yang mengatakan ingin maju berjibaku itu luar biasa, kalau dia nggak mau maju dan nggak ada calon, bagi saya ini kemunduran demokrasi," ujarnya.

Namun sejauh ini, Yandri belum dapat memastikan partainya akan merekomendasikan Romli. Sebab, untuk bisa mengusung pasangan Bupati dan Wakil Bupati Serang, PAN harus berkoalisi dengan partai lain.

"Saya mengapresiasi konsep beliau, tapi apakah nanti kami putuskan beliau atau yang lain kan belum, jadi siapapun kami buka untuk berniat menjadi Bupati atau Wakil Bupati," jelasnya.

Namun yang pasti, kata Yandri, PAN akan menghadirkan calon alternatif untuk melawan incumbent. Karena sejatinya, Parpol memiliki kewajiban dalam menghadirkan pilihan Pemimpin bagi masyarakat.

"Rakyat kalau dihadirkan dengan calon tunggal nggak baik, nanti penilaiannya orang Partai Politik ini kerjanya nggak benar dan tidak bisa mencari pigur yang lain," tukasnya. (Son/Tn1)

Komentar