Minggu, 24 November 2024

Mulai Gaspol Kampanye Azizah-Ruhama, PKS Launching Posko dan Aksi Pemenangan se-Tangsel

Kampanye pilkada Tangerang Selatan. (Foto: TitikNOL)
Kampanye pilkada Tangerang Selatan. (Foto: TitikNOL)
TANGSEL, TitikNOL - Pasca pengundian nomor urut Paslon dan menandai hari pertama masa kampanye resmi Pilkada Tangsel 2020, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) langsung ngebut panaskan mesin partai dengan meresmikan Posko Pemenangan di 54 Kelurahan se- Tangerang Selatan (Tangsel), Minggu (27/9/2020).

Launching Posko Pemenangan dilakukan serentak di 54 kelurahan se-Kota Tangsel. Launching posko pemenangan tersebut langsung dilakukan oleh struktur partai tingkat Kelurahan, mulai Sabtu (26/9) kemarin.

Launching posko itu pun menjadi unik lantaran peresmiannya pun dilakukan serentak melalui Zoom meeting sebagai bentuk kepatuhan PKS terhadap aturan PSBB dan Protokol kesehatan Covid-19.

Ketua DPD PKS Kota Tangerang Selatan Agus Winarjo menyatakan, bahwa pendirian posko pemenangan di seluruh kelurahan se-Tangsel ini merupakan bentuk keseriusan dan komitmen PKS yang sungguh-sungguh ingin memenangkan pasangan nomor urut 2 Azizah-Ruhamaben dalam Pilkada Tangsel 2020.

"Melalui posko pemenangan ini, kami ingin lebih memperkuat kerja-kerja pemenangan kami di tingkat kelurahan. Kami meyakini dengan soliditas dan keseriusan seluruh kader serta simpatisan PKS di 54 Kelurahan, dapat memberikan kontribusi besar bagi kemenangan Azizah-Ruhama,"terang Agus Winarjo.

Diwaktu yang sama, Calon Wakil Walikota nomor urut 2, Ruhamaben pun menegaskan bahwa program PKS ini menjadi langkah strategis dalam menjemput kemenangan di Pilkada 9 Desember 2020 mendatang.

"Sebagai calon yang di usung oleh PKS, saya merasa bahwa program PKS ini sangat penting untuk menjadi salah satu ujung tombak pemenangan Azizah-Ruhama. Selain itu, saya berharap bahwa kehadiran 54 posko pemenangan ini juga dapat menjadi sarana untuk mendengarkan dan memperjuangkan aspirasi dari warga Tangsel," jelas Ruhamaben.

Informasinya, dalam akhir pekan ini PKS akan mengisi waktu kampanye dengan aksi pembagian bahan kampanye Azizah-Ruhama serentak di 7 kecamatan se-Tangsel. Agenda tersebut informasinya pun akan diikuti oleh ratusan kader partai PKS Kota Tangerang Selatan. (Don/TN1).
Komentar