Kamis, 21 November 2024

Jelang Pilgub Banten 2017

NasDem Banten Tentukan Sikap Akhir Agustus

Partai Nasional Demokrat. (Dok: okezone)
Partai Nasional Demokrat. (Dok: okezone)

SERANG, TitikNOL - DPW Nasional Demokrat (NasDem) Provinsi Banten, menyatakan akan menentukan sikap terkait Pilgub Banten 2017 pada akhir Agustus. 

Nasdem akan lebih dulu menggelar rapat kerja khusus (rakersus) untuk memantapkan sikap parpol berlambang rotasi biru berbalut jinggal tersebut.

"Kita mau rakersus dulu minggu depan untuk memantapkan partai. Karena ini di minggu depan sudah detik-detik itu. Perkiraan setelah 17-an kan sudah ada keputusan (DPP NasDem). Oleh karena itu, perlu melakukan rakersus," kata Aries, melalui sambungan telepon, Rabu (10/8/2016).

Ia menjelaskan, dalam rakersus tersebut akan dibahas mengenai persiapan Pilgub.

"Persiapan, agar NasDem memenangkan apa yang didukung. Kemudian konsolidasi partai agar mesin politik dihidupkan, itu kan harus terus supaya bergairah. Keputusan apapun seluruh komponen DPW sampai ke tingkat ranting desa harus mendukung. Tidak boleh ada yang membelot," tegasnya.

Pihaknya meyakini, keputusan DPP nanti pasti sudah dengan pertimbangan berbahgai aspek dan sudah melalui pengkajian dan evaluasi.

"Keputusannya seperti apa, itulah yang terbaik. Kalau tidak berhasil, itu diserahkan ke Allah, yang penting ikhtiar," ujarnya.

Selama ini, lanjutnya, NasDem sudah berkomunikasi lintas partai. "Hanya saja semua kan menunggu dari pimpinan pusat. Kalau lintas partai tingkat DWP sudah, termasuk Golkar, PDIP, PPP juga. Enggk ada yang ketinggalan," ungkapnya. (Kuk/rif)

Komentar