Selasa, 12 November 2024

Ratu Ati Tak Maju Pilkada Cilegon, Peluang Isro Mi'raj dan Robinsar Terbuka

Dua kader Golkar yakni Isro Mi'raj dan Robinsar. (Foto: TitikNOL)
Dua kader Golkar yakni Isro Mi'raj dan Robinsar. (Foto: TitikNOL)

CILEGON, TitikNOL - Ketua DPD II Partai Golkar Kota Cilegon, Ratu Ati Marliati sudah resmi mengumumkan bahwa dirinya tidak maju dalam kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 mendatang.

Mantan Wakil Walikota Cilegon itu mengaku ingin lebih fokus untuk membesarkan partai besutan Airlangga Hartarto tersebut.

Setelah menyatakan mundur dari bursa bakal calon Walikota maupun Wakil Walikota Cilegon, Ratu Ati memberikan ruang terbuka atau kesempatan untuk kader Golkar lainnya yang potensial untuk maju Pilkada Cilegon 2024.

Baca juga: Ratu Ati Ngaku Tak Maju di Pilkada Cilegon 2024, Ini Alasannya

Tidak majunya Ratu Ati di Pilkada Cilegon, membuat peluang kader Golkar lainnya yaitu Isro Mi'raj yang kini menjabat sebagai Ketua DPRD Kota Cilegon dan Robinsar terbuka.

Diketahui, baliho maupun spanduk Isro Mi'raj sebagai bakal calon Walikota Cilegon saat ini sudah bertebaran di setiap sudut kota . Begitupun dengan baliho Robinsar .

Sejak beberapa bulan belakangan ini, Isro Mi'raj semakin gesit terjun kelapangan dengan menghadiri bermacem kegiatan masyarakat di Kota Cilegon. (Ardi/TN).

Komentar