Jum`at, 22 November 2024

Jelang Pilgub Banten 2017

Seluruh Paslon Optimistis Lolos Tes Psikologi

Rano Karno dan Wahidin Halim, saat keluar dari ruangan di RSUD Drajat Prawiranegara, usai menjalani tes psikologi. (Foto:TitikNOL)
Rano Karno dan Wahidin Halim, saat keluar dari ruangan di RSUD Drajat Prawiranegara, usai menjalani tes psikologi. (Foto:TitikNOL)

SERANG, TitikNOL – Seluruh Calon Gubernur Banten yang mengikuti tes psikologi di RSUD Drajat Prawiranegara Serang, Sabtu (24/9/2016), diberikan 256 pertanyaan. Pertanyaan yang diajukan, bagian dari prasarat yang harus diikuti oleh para kandidat.

Ditemui usai menjalani tes, Rano Karno mengakui jika ada empat model pertanyaan. Yakni buku satu set, menggambar, formulir dan 256 pertanyaan. Dirinya pun mengaku optimistis akan lolos tes tersebut.

“Insya Allah lolos (Tes psikologi) juga tes kesehatan," singkatnya.

Pun dengan calon Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy. Ditemui saat keluar dari ruang tes, Andika mengaku optimistis bakal lolos tes kesehatan dari KPU Banten.

"Satu proses yang memang harus kita lalui tadi. Meski tadi agak dibutuhkan energi yang banyak untuk tes psikotes, tapi saya yakin lolos," kata Andika.

Seperti diketahui, Dua Pasangan Bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Banten yang sudah mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banten yakni pasangan Rano Karno-Embay Mulya Syarief dan Wahidin Halim-Andika Hazrumy, jalani tes psikologi selama tiga jam. (Meghat/Rif)

Komentar