Jum`at, 22 November 2024

Jelang Pilgub Banten 2017

Sudah Kirim Surat Cuti ke Kemendagri, Pospenas Agenda Terakhir Rano Karno

Calon Gubernur Banten, Rano Karno. (Dok: tribunnews)
Calon Gubernur Banten, Rano Karno. (Dok: tribunnews)

SERANG, TitikNOL - Gubernur Banten Rano Karno yang kembali maju di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Banten 2017 mendatang, sudah mengajukan cuti ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Adapun cuti terhitung pada 28 oktober 2016.

Ditemui di Mesjid Agung Banten Lama, Senin (3/10/2016), Rano mengaku jika kegiatan Pospenas adalah acara terakhir dirinya sebagai Gubernur Banten.

"Cuti sudah ngajuin dan saya sudah kirim surat ke Kemendagri kalau mulainya 28 oktober 2016. Jadi Pospenas tanggal 26- 27 oktober itu adalah kerja terakhir saya. Jadi udah cuti pas upacara sumpah pemuda terakhirlah habis itu pulang ke Jakarta," kata Rano.

Seperti diketahui jika salah satu persyatan calon dan pencalonan bakal calon Gubernur Banten harus ada surat pernyataan siap cuti oleh Petahana Gubernur Banten, selain itu masa kampanye Rano Karno harus sudah cuti permanen. (Meghat/Rif)

Komentar