Terpilih Aklamasi, Tb Iman Ariyadi Resmi ‘Nahkodai’ Golkar Cilegon

Pimpinan sidang Musda, M Nasir, menyerahkan bendera Golkar kepada Tb Iman Ariyadi yang terpilih sebagai ketua DPD II Golkar Kota Cilegon. (Foto:TitikNOL)
Pimpinan sidang Musda, M Nasir, menyerahkan bendera Golkar kepada Tb Iman Ariyadi yang terpilih sebagai ketua DPD II Golkar Kota Cilegon. (Foto:TitikNOL)

CILEGON,TitikNOL – Musyawarah Daerah IV DPD II Partai Golkar Kota Cilegon yang berlangsung di Hotel Mangku Putra Merak, Minggu (4/9/2016), menetapkan Tb Iman Ariyadi sebagai Ketua DPD II Golkar Kota Cilegon menggantikan Tb Aat Syafaat.

Iman terpilih secara aklamasi, menggantikan ayahnya yang sebelumnya menjabat sebagai Ketua DPD II Golkar Kota Cilegon. Terpilihnya Iman setelah seluruh PK Golkar se-Kota Cilegon, organisasi sayap partai serta lainnya secara bulat menyatakan mengusung Iman.

Ditemui usai terpilih, Iman mengaku berterimakasih kepada seluruh kader partai yang telah memberikan kepercayaannya memimpin Golkar di Kota Cilegon.

"Saya ucapakan terimakasih kepada semua peserta Musda atas kepercayaannya yang menginginkan saya untuk menjadi ketua DPD II partai Golkar Kota Cilegon," kata Iman.

Usai terpilih, Iman mengaku akan segera menyusun kepengurusan di DPD II Golkar Cilegon secara selektif. Hal itu menurut Iman akan dilakukan untuk menghindari kepengurusan ganda di tingkat DPD II.

"Pengurusnya nanti akan kita susun secepatnya dalam rapat formatur. Mudah-mudahan minggu depan," ujar Iman yang juga Wali Kota Cilegon itu.

Sementara itu, mantan Ketua DPD II Partai Golkar Kota Cilegon, Tb Aat Syafa'at berharap, semua pengurus di bawah kepemimpinan Ketua DPD II Golkar Cilegon yang baru akan lebih solid serta mendekatkan diri ke masyarakat.

“Jadi untuk mewujudkan itu semua, pengurus harus solid. Kader Golkar juga harus lebih berani dan kritis demi kesejahteraan masyarakat Kota Cilegon," tukasnya. (Ardi/red)

Komentar