Jum`at, 22 November 2024

Prediksi La Liga Malaga vs Barcelona yang Akan Berlaga 11 Maret 2018

Ilustrasi. (Dok: Footballdrug)
Ilustrasi. (Dok: Footballdrug)

TitikNOL - Malaga akan menjajal kekuatan Barcelona dalam pertandingan lanjutan La Liga jornada ke-28. Bentrokan kedua tim ini akan berlangsung di Estadio La Rosaleda pada hari Minggu (11/3) pukul 02.45 WIB.

Malaga sudah melangkahkan satu kaki untuk turun ke Divisi Segunda, setelah menelan 6 kekalahan beruntun dari tim papan atas La Liga. Tim besutan Jose Gonzalez ini duduk di posisi terbawah klasemen La Liga dengan terpaut 8 poin dari zona aman. Dan melawan Barca kali ini bisa dikatakan bukan saatnya bagi Malaga untuk membangun momentum kemenangan.

Jurang kualitas antara kedua tim ini sangat besar dan kita tidak bisa melihat bagaimana Malaga bisa membuat El Barca kesulitan dalam duel kali ini.

Blaugrana memang pernah tergelincir di laga tandang mereka sebelumnya saat bermain imbang 1-1 melawan tim petarung degradasi lainnya, Las Palmas. Tapi sangat tidak mungkin jika tim asuhan Ernesto Valverde ini akan membuat kesalahan seperti itu untuk kedua kalinya berturut-turut.

Setelah menang 1-0 atas Atletico Madrid, kini Barcelona semakin nyaman berada di puncak klasemen La Liga dengan unggul 8 poin atas tim peringkat kedua. Bagaimanapun juga, Valverde kemungkinan akan membuat beberapa perubahan pada starting line-up, mengingat timnya memiliki jadwal Liga Champions yang berat melawan Chelsea pada pertengahan pekan depan.

Meskipun demikian, nama Lionel Messi dan Luis Suarez kemungkinan akan tetap ada di starting line-up, juga Philippe Coutinho yang tidak dapat membantu rekan setimnya di kompetisi Eropa. Tentu kehadiran ketiga pemain ini sudah cukup bagi Blaugrana untuk tampil impresif, dan tidak ada gunanya mendukung hal lain kecuali kemenangan tandang yang komprehensif untuk Barca di La Rosaleda.

Berdasarkan head to head, Barcelona secara mengejutkan menelan kekalahan dengan skor 2-0 dalam kunjungan terakhir mereka ke markas Malaga pada bulan April tahun lalu. Namun secara keseluruhan, Malaga jarang mencetak gol melawan Barca, yang telah menyimpan clean-sheets dalam 9 pertemuan terakhir dengan Anchovy.

Sementara bentrokan La Liga pertama musim ini berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan Barcelona di Camp Nou pada bulan Oktober tahun lalu.

Jelang laga kali ini, Barca tampaknya ingin menyudahi hasil pertandingan lebih awal. Mereka akan memburu gol pada babak pertama. Hal ini akan dilakukan dalam upaya memberikan waktu istirahat yang lebih banyak kepada pemain utama mereka. Selain itu, Barcelona diperkirakan akan kembali mencatat clean-sheet dalam duel kali ini.

Prediksi Line Up Malaga vs Barcelona:

Malaga: Jimenez; Ricca, Miquel, Hernandez, Rosales; Castro, Iturra, Lacen, Rolan; Ideye, En-Nesyri.

Barcelona: Ter Stegen; Alba, Umtiti, Vermaelen, Roberto; Coutinho, Rakitic, Busquets, Paulinho; Messi, Suarez.

Head to Head Malaga vs Barcelona:

22-10-2017 Barcelona 2-0 Malaga
09-04-2017 Malaga 2-0 Barcelona
19-11-2016 Barcelona 0-0 Malaga
23-01-2016 Malaga 1-2 Barcelona
30-08-2015 Barcelona 1-0 Malaga
21-02-2015 Barcelona 0-1 Malaga

5 Pertandingan Terakhir Malaga:

10-02-2018 Malaga 0-1 Atletico
18-02-2018 Malaga 1-2 Valencia
25-02-2018 Bilbao 2-1 Malaga
01-03-2018 Malaga 0-1 Sevilla
04-03-2018 Leganes 2-0 Malaga

5 Pertandingan Terakhir Barcelona:

17-02-2018 Eibar 0-2 Barcelona
21-02-2018 Chelsea 1-1 Barcelona
25-02-2018 Barcelona 6-1 Girona
02-03-2018 Las Palmas 1-1 Barcelona
04-03-2018 Barcelona 1-0 Atletico

Persentase Kemenangan:

Malaga menang 20%
Barcelona menang 50%
Seri 30%

Berita ini telah tayang di sumberbola.com, dengan judul: Prediksi Malaga vs Barcelona, Antara Langit dan Bumi

Komentar