Sabtu, 23 November 2024

Warga di Cijaku Digegerkan Penemuan Kuburan Jasad Bocah Berpakaian Lengkap

Kerumunan warga di lokasi TPU Kampung Gunung Keneng, Desa Cipalabuh, Kecamatan Cijaku, Kabupaten Lebak. (Foto: TitikNOL)
Kerumunan warga di lokasi TPU Kampung Gunung Keneng, Desa Cipalabuh, Kecamatan Cijaku, Kabupaten Lebak. (Foto: TitikNOL)

LEBAK, TitikNOL - Warga Kampung Gunung Keneng, Desa Cipalabuh, Kecamatan Cijaku, Kabupaten Lebak, digegerkan dengan penemuan kuburan baru di lokasi TPU setempat yang dianggap mencurigakan. Sebab, warga tidak mengetahui ada warga sekitar yang meninggal dunia.

Informasi diperoleh dari Manta (34), kuburan baru itu diketahui warga saat akan menggali kuburan di samping kuburan baru di lokasi TPU Gunung Keneng itu.

Menurut Manta, warga sekitar yang curiga dengan adanya kuburan baru dan tidak diketahui yang meninggalnya, kemudian melaporkan ke Polsek Cijaku.

Kata dia, sejumlah anggota petugas Kepolisian dari Posek Cijaku sudah ada di lokasi dan sudah memasang garis polisi (polis line).

"Waktu saya ke lokasi kuburan tadi, warga tengah menggali kuburan itu dan sempat saya ambil fotonya. Di dalam kuburan baru itu, terkubur jasad anak kecil diduga jenis kelamin perempuan masih utuh usianya sekitar 9 - 10 tahun. Tangannya juga masih terlihat, jasad dikubur masih pakai baju lengkap," ujar Manta kepada TitikNOL, Sabtu (12/9/2020).

Dihubungi melalui aplikasi pesan WhatsAppnya, Kanit Reskrim Polsek Cijaku Polres Lebak Aiptu Enjang, membenarkan penemuan kuburan baru dengan jasad anak kecil yang dikuburkan berpakaian lengkap usia diperkirakan 9 tahun.

Enjang menduga, jasad bocah itu terkubur sekitar tiga minggu lamanya.

"Masih menunggu team dari polres guna penyelidikan," ujar Kanit Reskrim Polsek Cijaku singkat. (Gun/TN1)

Komentar