Minggu, 24 November 2024

5 Cemilan Sehat Dimalam Hari Untuk Program Diet

Ilustrasi. (Dok:net)
Ilustrasi. (Dok:net)

TitikNOL - Cemilan memang identik dengan makanan ringan yang tidak sehat, berasa manis, asin, gurih dan berlemak, sehingga tidak heran banyak orang menganjurkan untuk tidak mengkonsumsi cemilan jika sedang menjalankan program diet agar tidak mengalami kegemukan yang lebih parah. Meski demikian banyak orang yang mengalami kegagalan akibat rasa lapar yang kerap mereka rasakan saat tengah malam, mereka rela mengorbankan diet yang selama ini telah mereka jalani karena lapar yang terasa begitu menyiksa.

Ada beberapa makanan sehat untuk pelaku Diet, dnegan dosis lemak yang sedikit dan kandungan protein untuk tubuh. dengan Cemilan Malam Hari Yang Sehat Untuk Diet seperti ini, pelaku diet juga tetap bisa menikmati cemilan tanpa takut dietnya gagal.

Berikut ini Cemilan Malam Yang Sehat Untuk Diet:

Popcorn

popcorn sangat rendah lemak dan kalori sehingga tidak akan membuat Anda jadi gemuk. Selain itu, karena kaya akan serat, cemilan yang satu ini juga sangat baik untuk pencernaan Anda. Namun sebaiknya pilih popcorn dengan rasa original atau yang tidak terlalu banyak diberi karamel, garam dan bahan pelengkap lainnya.

Kacang-Kacangan

Kacang-kacangan kaya akan kandungan antioksidan. Kacang-kacangan adalah menu yang baik dikonsumsi saat rasa lapar menyerang dimalam hari. Selain itu, kandungan serat yang begitu tinggi pada kacang-kacangan, membantu Anda merasa kenyang lebih lama dan menghindarkan Anda terbangun dari tidur sebelum fajar dengan perut lapar. Cemilan bergizi ini membantu Anda mengatur gula darah dan meningktkan produksi serotonin dalam tubuh.

Gandum

Gandum mampu meningkatkan kadar triptophan (zat yang mendorong produksi serotonin). Anda disarankan memakan gandum seperti oatmeal atau roti gandum ketika Anda lapar sebelum tidur. Hindari makanan olahan, misalnya roti putih, pasta, kripik, dan sebagainya. Makanan tersebut mengakibatkan peningkatan gula darah yang membuat tidur menjadi tidak tenang.

Agar-agar

Agar-agar selain memiliki kandungan kalori yang rendah yaitu hanya 10 kalori saja, agar-agar gampang dibuat, walau agar-agarnya ditambah dengan buah, gula dan susu, tetap hanya 70-80 kalori. Agar-agar dapat menahan lapar yang cukup lama. Selain gampang dibuat, dan dapat disimpan dalam lemari es, agar-agar cocok jadi cemilan sehat untuk wanita ditengah diet.

Sayuran

sayuran mengandung banyak vitamin, mineral, dan protein yang menyehatkan. Selain itu, sayuran memiliki kandungan air yang tinggi sehingga tidak merasa dehidrasi sepanjang malam. Sayuran juga rendah lemak sehingga Anda tidak perlu khawatir jika makan sayur dalam porsi besar.

 

 

 

 

 

 

Sumber: www.smartdetoxid.com

TAG diet
Komentar