TitikNOL - Ide adalah bagaimana seseorang dapat memunculkan pemikiran-pemikiran baru untuk tujuan tertentu yang didapat dari proses mencari, menganalisa atau mendapatkan begitu saja dari suatu kejadian yang menciptakan keinginan untuk "mengolah dan membentuk" image yang berbeda dan menghasilkan sebuah pemikiran baru.
beberapa orang akan mengatakan "Mari mencari Ide" atau "Saya mendapatkan Ide..!" Itu adalah sebuah awal dari proses kreativitas yang selanjutnya akan direalisasikan menjadi sebuah konsep dasar "Creative Source".
Namun kadang tidak mudah bagi seseorang mendapatkan Ide cemerlang sehingga harus mencari atau membuat "pemicu" sehingga akan timbul ide itu. Ada beberapa cara bagaimana mengelola proses berfikir kreatif sehingga akan timbul ide-idea baru yang kita inginkan :
1. Perhatikan sesuatu dengan lebih Detail
Ketika anda memegang sebuah Celullar Phone, perhatikan bentuknya lebih detail dan pikirkan apa yang bisa dilakukan dengan bentuk seperti itu. "sebuah benda kecil yang revolusional!" maka pikirkan hal lebih detail atau lebih besar dari yang bisa dihasilkan, misalnya bagaimana bila bentuknya lebih kecil sehingga bisa menempel didekat telinga anda setiap waktu, atau dibuat layar lebih besar dengan tidak merubah ukuran unitnya (Anda pasti bisa membayangkan bentuknya..). Ini adalah hal Gila atau mungkin bodoh yang timbul dari memperhatikan hal kecil dan detail, tetapi bisa menjadi ide baru yang belum terpikirkan orang lain.
2. Cari tahu sesuatu dari lingkungan yang baru
Ini yang sering menjadi ungkapan ketika ada pertanyaan "Anda mau pergi kemana?" dan dijawab "Saya Pergi mencari Inspirasi baru..."
Pergi ke tempat yang berbeda dari lingkungan anda, bersiaplah dengan keingin tahuan yang besar pada diri Anda, dan dapatkan lebih banyak sesuatu yang baru dan memberikan inspirasi bagi anda.
3. Mencoba berpikir dengan Cara berbeda
Ketika banyak orang melakukan hal yang sama atau cara berpikir yang tidak berbeda, mengapa saya harus seperti itu? saya punya pemikiran yang lain..dan saya punya kebenaran untuk melakukan hal yang saya mau. Bagaimana kalau saya terlihat bodoh? atau dianggap keluar dari "jalur"?
Ingat satu hal : "kesalahan pemikiran adalah sebuah perbedaan hasil, bukan kekacauan yang ditimbulkan, tergantung bagaimana memberi arah kepada tujuan utamanya" Jadi berbeda itu tantangan untuk menambahkan sesuatu menjadi lebih Luas.
4. Menggabungkan 2 atau beberapa unsur
Ada beberapa unsur yang kita ketahui dan sudah bekerja, mengapa kita tidak mencari hal baru dengan menyatukan itu menjadi sebuah konsep baru, mengapa ada ballpoint yang berisi potongan pencil?, mengapa ada pesawat Amphibi yang dapat mendarat di air? itu adalah ide-ide baru dari dua unsur untuk mencari hasil yang lebih luas dan lebih menarik.
5. Minta pendapat dari Orang Lain
Dalam sebuah Team atau kelompok, Anda akan memberikan pertanyaan kepada mereka suatu hal yang Anda pikirkan. mereka akan menyatakan gagasannya dan tugas Anda menggali lebih dalam dari beberapa gagasan yang dianggap bagus, ini adalah langkah pertama bagaimana mengembangkan sebuah pemikiran menjadi Ide yang baru, itu adalah kepintaran yang perlu dilatih.
6. Pengembangan dari kondisi yang sudah ada
Ketika kita menemukan sebuah kondisi yang kita anggap kurang sempurna, tentunya akan dicari bagaimana membuat sesuatu yang lebih mudah, lebih baik atau lebih menguntungkan. pencarian konsep baru ini memicu pemikiran akan cara-cara baru untuk mengembangkan sesuatu yang lebih baik dari sebelumnya.
7. Memelintir bentuk yang ada menjadi bentuk baru
Seperti mendapatkan sebuah mainan susun seperti "Lego" ketika anda mendapat bentuk mobil, dirubah menjadi pesawat terbang atau sepeda motor. "Kenapa harus mandi untuk membersihkan tubuh, bagaimana jika meminum sesuatu tubuh anda akan bersih sendiri?
Hal-hal yang biasa terjadi dapat menjadi tantangan untuk memikirkan "Bagaimana jika tidak seperti ini?" saya akan menemukan hal yang lain dan terbalik untuk menghasilkan sesuatu yang lebih baik...
8. Searching Images di Internet
Kadang Saya mencari apa yang baru dalam pemikiran masyarakat saat ini, apakah itu ungkapan atau jargon populer? atau trend kebiasaan baru di masyarakat. Saya akan membuka internet mencoba menggali inspirasi lewat gambar, misalnya Google Images. kadang kita menemukan beberapa gambar yang unik atau inspiratif, disanalah mulai menggali, mengembangkan dan memprosesnya menjadi satu pemikiran baru (kadang saya terpicu untuk membuat kegilaan baru..!)
9. Selalu mencatat apa yang baru dipikirkan
ketika Anda menemukan hal yang inspiratif, segera mencatat apa yang dipikirkan dan buat sketsa sederhana pada saat itu. ketika anda menuliskan gagasan Ini akan mendorong Anda untuk berpikir pengembangan atau perubahan bentuk baru yang anda inginkan. Saya sering mendapatkan pemikiran-pemikiran baru pada saat tidak bisa tidur, dan saya akan segera bangun untuk mencatat atau membuat sketsa sehingga tanpa disadari akan mengalir datang pengembangan baru dari apa yang saya pikirkan.
Banyak cara-cara untuk menimbulkan gagasan baru dalam karya Anda. Ide kreatif adalah bagaimana memikirkan sesuatu yang baru yang diyakini belum dipikirkan orang lain, membiasakan selalu mencari hal-hal baru dalam kegiatan Anda, ini dapat membuat Anda menjadi seorang Creator yang hebat. Selamat Berkarya!
Sumber: www.linkedin.com