TitikNOL - WhatsApp beta meluncurkan berbagai perbaikan fitur pengiriman pesan audio baru. Kini pengguna dapat mengirim 30 file audio sekaligus, demikian dikutip dari laman indianexpress, Kamis, 11 April 2019.
WhatsApp telah meluncurkan pembaruan pengiriman pesan audio dalam pembaruan beta 2.19.97. Pembaruan itu memungkinkan pengguna untuk memilih sebanyak 30 file audio untuk dikirim dalam satu waktu.
Dalam pembaruan ini, WhatsApp telah merombak total tampilan antar muka pesan audio. Menurut laman androidpolice, perubahannya sangat mengesankan, selain desain yang diperbarui, antar muka secara fungsional lebih baik.
File audio yang tersedia secara lokal muncul dengan durasi dan ukurannya. Sebuah bulatan di sebelah kiri, begitu Anda klik, akan memutar isi audio selama beberapa detik. Ini memungkinkan pengguna dengan cepat melihat pratinjau audio sebelum mengirimnya, sehingga tidak membagikan sesuatu yang tidak kita kehendaki.
Aplikasi besutan Mark Zuckerberg itu juga dilaporkan sedang menguji fitur dalam pembaruan beta terbaru yang memungkinkan admin grup menghentikan pesan yang sering diteruskan untuk dikirim dalam grup.
Menurut laporan itu, pembaruan beta WhatsApp 2.19.97 menghadirkan antarmuka baru untuk pemilih audio tempat pengguna dapat memutar file audio sebelum memilih untuk dikirim. Pembaruan mendukung pratinjau audio dan pratinjau gambar (jika tersedia album) tanpa mempengaruhi proses pemilihan.
Berita ini telah tayang di tekno.tempo.co.id, dengan judul: Pembaruan WhatsApp, Bisa Kirim 30 File Audio Sekaligus