Sabtu, 19 Oktober 2024

Ditekuk Wolfsburg 2-0, Madrid Tak Berdaya

Cristiano Ronaldo. (Dok:net)
Cristiano Ronaldo. (Dok:net)

TitikNOL - Ambisi Real Madrid memenangi La Undecima alias gelar Liga Champions ke-11 berada dalam bahaya setelah kalah 0-2 dari tuan rumah VfL Wolfsburg pada leg pertama perempat final di Volkswagen Arena, Kamis dini hari WIB.

Ricardo Rodríguez membawa tuan rumah unggul dengan golnya dari titik penalti di menit ke-18 sebelum gol Max Arnold di menit ke-25 memastikan kemenangan klub Jerman tersebut.

Jika Wolfsburg bermain impresif, Madrid tampak mengecewakan. Barisan pertahanan yang dikawal Danilo, Pepe, Sergio Ramos, dan Marcelo Vieira tampak sangat rapuh dan selalu kesulitan setiap kali mendapatkan tekanan dari serangan balik lawan.

Sebaliknya, lini depan Madrid juga tak menunjukkan ketajaman. Gareth Bale jarang menyentuh bola di posisi terbuka, Cristiano Ronaldo berkali-kali melakukan penyelesaian akhir yang buruk sementara Karim Benzema harus keluar di babak pertama lantaran cedera.

Madrid sempat terlihat menjanjikan ketika Ronaldo berhasil merobek gawang Wolfsburg di menit ke-74, tapi hakim garis sudah lebih dulu mengangkat bendera tanda offside.

Menghadapi lawannya yang lebih berkualitas, Wolfsburg memasang strategi defensif sambil menunggu peluang melakukan serangan balik. Taktik ini membuahkan sejumlah peluang bagi klub Bundesliga itu hingga akhirnya Casemiro menjatuhkan André Schurrle yang berbuah hadiah penalti.

Rodríguez maju sebagai eksekutor dan berhasil menaklukkan kiper Keylor Navas untuk membawa Wolfsburg unggul. Itu adalah gol pertama yang membobol gawang Navas di Liga Champions.

Wolfsburg bisa melihat kerapuhan di barisan pertahanan Madrid dan mereka berhasil memanfaatkan kondisi itu untuk menambah keunggulan menjadi 2-0 saat Henrique memberikan umpan kepada Arnold yang berdiri bebas sehingga gelandang itu dengan mudah menceploskan bola ke gawang.

Kedua gol tersebut mengejutkan Madrid, tapi mereka kemudian berhasil menguasai diri dan melakukan sejumlah serangan berbahaya di sepanjang sisa babak pertama untuk mencetak gol balasan.

Tapi, di babak kedua permainan Madrid kembali menurun dan tak banyak menciptakan peluang. Sebaliknya, Wolfsburg justru beberapa kali mengancam lewat aksi Draxler dan Henrique di sektor sayap.

Tuan rumah bahkan seharusnya bisa menambah keunggulan menjadi 3-0 kalau saja Schurrle tak terlalu lama menyentuh bola saat menerima operan dari Henrique.

Memasuki pengujung pertandingan, para pemain Madrid mulai frustrasi yang tergambar lewat permainan kasar mereka di lapangan. Bale dan Ronaldo juga sering melakukan protes kepada wasit setiap kali mereka merasa dilanggar oleh lawan.

Sebuah peluang emas sempat diperoleh Madrid di menit-menit terakhir, tapi Ronaldo yang tinggal berhadapan dengan kiper Wolfsburg, Diego Benaglio, tak mampu memanfaatkannya.

Kekalahan membuat Madrid harus menang dengan keunggulan lebih dari dua gol pada leg kedua di Santiago Bernabeu pekan depan untuk lolos ke semifinal.

 

 

 

 

 

Sumber: www.cekskor.com

Komentar