Selasa, 26 November 2024

Sukses Taklukkan Feyenoord, MU Jaga Harapan untuk Lolos ke Babak Knock Out

Wayne Rooney saat ciptakan gol pertama bagi Manchester United. (Dok: mirror)
Wayne Rooney saat ciptakan gol pertama bagi Manchester United. (Dok: mirror)

TitikNOL - Manchester United menjaga peluang untuk lolos ke babak knock out setelah sukses menaklukkan Feyenoord. Kemenangan empat gol tanpa balas yang diraih tuan rumah berhasil membawa anak-anak asuh Jose Mourinho naik ke posisi dua klasemen sementara Grup A, Jumat (25/11/16).

Babak Pertama

Membutuhkan tiga poin demi mengamankan peluang lolos dari fase grup, anak-anak asuh Jose Mourinho langsung menekan sejak peluit tanda dimulainya laga berbunyi.

Tiga menit laga berjalan, Manchester United mendapat peluang melalui Paul Pogba. Namun bola sepakan pemain asal Prancis tersebut masih melambung tinggi di atas mistar gawang.

Pemainan berjalan monoton selama sepuluh menit berikutnya. Meski berhasil mengurung Feyenoord, Wayne Rooney Cs gagal menciptakan peluang yang berarti. United baru kembali memperoleh peluang unggul pada menit ke-19, namun bola tendangan Michael Carrick masih bisa ditepis oleh Bradley Jones.

Terlalu asik menyerang sepertinya membuat United sedikit lengah. Pada menit ke-25, Setan Merah nyaris tertinggal. Beruntung Sergio Romero tampil apik di bawah mistar gawang United dan berhasil menggagalkan dua tembakan yang dilepaskan pemain Feyenoord secara berturut-turut.

Enam menit berselang, giliran United yang kembali membahayakan gawang Feyenoord. Henrikh Mkhitaryan memanfaatkan umpan yang dilepaskan Pogba ke sisi kanan pertahanan tim tamu, sayang bola sontekannya masih terlalu lemah.

Tuan rumah akhirnya unggul pada menit ke-35. Menerima umpan terobosan dari Zlatan Ibrahimovic, Rooney, yang sukses lolos dari jebakan offside, sukses menaklukan Jones untuk membawa United unggul 1-0 atas Feyenoord.

Usai gol tersebut, permainan kembali berjalan monoton dengan United mendominasi penguasaan bola. Anak-anak asuh Mourinho sempat beberapa kali berusaha menambah keunggulan melalui serangan dari sisi kiri pertahanan Feyenoord, namun tidak berhasil menambah gol.

Wasit memberikan satu menit waktu tambahan di penghujung babak pertama. Namun, tidak ada lagi gol yang tercipta hingga wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya babak pertama. United sementara unggul 1-0 lewat gol Wayne Rooney.

Babak Kedua

Baru enam menit pertandingan berjalan, The Red Devils nyaris menggandakan keunggulan. usai sukses melewati hadangan pemain bertahan Feyenoord, Juan Mata men-chip bola dari luar kotak penalti. Sayang Jones masih mampu menepis bola sepakan pemain asal Spanyol tersebut.

Empat menit berselang, United sukses mencetak gol. Namun wasit memutuskan Mkhitaryan berada dalam posisi offside saat pemain terbaik Bundesliga musim lalu tersebut menerima umpan dari Mata.

Mkhitaryan kembali memperoleh peluang untuk memperlebar keunggulan United di menit ke-60, namun bola sepakannya masih belum menemui sasaran.

United akhirnya menambah keunggulan pada menit ke-69, kali ini melalui Mata. Diawali dari intercept yang dilakukan Carrick, Rooney mengirim umpan terobosan yang sukses diteruskan Mata untuk membobol gawang Feyenoord. 2-0 untuk tuan rumah.

Ibrahimovic hampir saja memperlebar keunggulan United menjadi tiga gol satu menit kemudian. Tapi kali ini Jones dengan sigap berhasil menghalau tendangan penyerang asal Swedia tersebut untuk mempertahankan skor.

Lima menit kemudian akhirnya United mencetak gol ketiga. Marcus Rashford mengirim umpan kepada Ibrahimovic usai melakukan dribel di sisi kanan pertahanan Feyenoord. Setelah melakukan penetrasi, Zlatan menembakkan bola yang gagal dihalau dengan sempurna oleh penjaga gawang Feyenoord. Namun gol tersebut dianggap sebagai gol bunuh diri yang dilakukan oleh Jones.

Jesse Lingard, yang masuk menggantikan Mkhitaryan, memperoleh dua peluang untuk mencetak gol pada menit ke-85 dan 86. Sayang kedua usahanya untuk mencetak gol tersebut masih mampu dimentahkan oleh Jones.

Pemain bernomor punggung 14 tersebut akhirnya sukses mecetak gol saat pertandingan memasuki waktu tambahan. Usai melakukan cut inside dari sisi kiri pertahan Feyenoord, Lingard melepaskan tembakan ke sudut kanan gawang kawalan Jones untuk melengkapi pesta gol United.

Wasit memberikan waktu tambahan sebanyak tiga menit di penghujung babak kedua. Namun, hingga Manuel Grafe meniupkan peluit tanda berakhirnya laga, tidak ada lagi gol tambahan yang tercipta.

Kemenangan ini membawa Manchester United naik ke posisi dua klasemen sementara Grup A dengan koleksi sembilan poin. Hasil tersebut menjaga peluang anak-anak asuh Jose Mourinho untuk lolos ke babak knock out.

Susunan pemain:

Manchester United (4-2-3-1): Sergio Romero; Antonio Valencia, Phil Jones, Daley Blind, Luke Shaw; Michael Carrick, Paul Pogba, Juan Mata (Marcus Rashford '70), Wayne Rooney (Memphis Depay '82), Henrikh Mkhitaryan (Jesse Lingard '83); Zlatan Ibrahimovic

Feyenoord (4-3-3): Bradley Jones, Rick Karsdorp. Wessel Dammers, Jan Arie van der Heijden, Miquel Nelom; Renato Tapia, Dirk Kuijt (Steven Berghuis '61), Tonny Vilhena; Eljero Elia, Nicolai Jorgensen (Michiel Kramer '73), Jens Toornstra (Bilal Basacikoglu '78)

Sumber: www.indosport.com

Komentar