SERANG, TitikNOL - Wafatnya, Syihabudin Sidik anggota DPRD Provinsi Banten dari fraksi Gerindra, mengagetkan sejumlah tokoh masyarakat Cilegon.
Salah satu rekan almarhum yang juga mantan calon Walikota, Iye Iman Rohiman mengaku kaget, atas kepergian sahabatnya, Syihabudin Sidik anggota DPRD Banten dari Fraksi Gerindra. Iye mengatakan bahwa dapat info meninggalnya sahabatnya itu dari adiknya,
Dimata Iye Iman Rohiman, Syihabudin adalah orang lapangan yang pandai bergaul dan bisa masuk ke semua kelompok masyarakat. Karakter humoris adalah salah satu sebab beliau disebut sebagai "tukang ngelawak" sehingha diterima oleh teman maupun lawan politiknya.
"Biasanya dijuluki dewan gaul. Makanya kami juga merasa kehilangan. Insya Allah, beliau husnul khotimah, " ujar Iye Iman Rohiman.
Berdasarkan pantauan dilokasi, bukan saja para politisi. Namun para pejabat lainnya seperti Kadisnaker Banten Septo Kalnadi datang ke rumah almarhum di Lingkungan Penauan, Kelurahan Kubangsari, Kecamatan Ciwandan.
Selain itu, hadir pula Ketua DPC Gerindra Cilegon Sokhidin, mantan Walikota Cilegon Tb. Iman Ariyadi, mantan Ketua DPRD Cilegon, Fakih Usman serta sejumlah politisi lainnya. Ketua Kadin Cilegon Sahruji sekaligus Ketua PPP Kota Cilegon juga nampak hadir.
Mantan Walikota Cilegon Iman Ariyadi mengaku merasa kehilangan almarhum. Karena ia begitu kenal baik.
"Tidak menyangka Allah memanggil.beliau secepat ini, swmoga Allah memberikan rahmat dan memasukan kedalam sorga", ujarnya. (Adv)