Minggu, 24 November 2024

6 Manfaat yang Terdapat Pada Biji Nangka untuk Kesehatan

Ilustrasi. (Dok: Bacasih)
Ilustrasi. (Dok: Bacasih)

TitikNOL - Biji nangka kerap dimanfaatkan untuk camilan. Caranya yakni dengan direbus, lalu dimakan saat hangat.

Orang Asia, termasuk Indonesia sering memanfaatkan biji nangka untuk camilan. Rasanya cenderung gurih dan nikmat dimakan.

Tahukah Anda, biji nangka sarat dengan protein dan banyak nutrisi lainnya. Seperti kamdungan vitamin B, potasium, kalsium dan seng. Ada juga kandungan riboflavin dan tiamin, yang membantu mengubah energi dalam tubuh.

Bijinya juga memiliki sejumlah kecil mineral seperti magnesium, seng, potasium, besi, kalsium dan tembaga. Ada lagi tambahan senyawa antimikroba yang dapat membantu mencegah kontaminasi bakteri, yang menyebabkan penyakit bawaan makanan. Daging buahnya pun demikian, cocok dimakan langsung atau dimasak lebih dulu.

Berikut adalah 6 manfaat biji nangka untuk kesehatan. Simak ulasannya lebih lanjut agar tidak penasaran, dilansir Boldsky, Kamis (8/2/2018).

Memperkuat otot

Biji nangka kaya protein dan Anda bisa mengonsumsinya setiap hati. Karena manfaatnya bisa membantu dalam membangun massa otot dan menjaga agar metabolisme tetap berjalan lebih cepat.

Mencegah gangguan pencernaan

Nutrisi yang ada pada biji nangka bisa membantu Anda mencerna makanan dengan baik. Makanan ini juga mengandung serat yang akan membantu dalam proses pencernaan. Sehingga akan membuat perut Anda cepat kenyang dan bebas sembelit di waktu-waktu tertentu.

Meningkatkan penglihatannya

Biji nangka mengandung vitamin A, yang membantu dalam menjaga penglihatan yang baik. Vitamin A adalah nutrisi penting, yang diperlukan untuk menjaga penglihatan lebih sehat. Akhirnya, dengan makan biji nangka bisa membantu menangkal banyak penyakit terkait mata, seperti rabun senja.

Mencegah anemia

Mengonsumsi biji nangka yang kaya zat besi bisa meningkatkan kadar hemoglobin darah. Sehingga, biji nangka cocok dikonsumsi oleh kaum hawa, karena bisa mencegah terjadinya anemia yang menurunkan kondisi kesehatan.

Menangkal stres

Biji nangka juga kaya akan protein dan nutrisi mikronutrien lainnya, yang membantu menurunkan tekanan mental. Makan biji nangka lebih sering setiap kali pastinya Dapat menurunkan risiko stres mental. Pastikan Anda mengonsumsinya untuk membantu kelola stres.

Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Makan biji nangka bisa memperkuat sistem kekebalan tubuh. Makanan ini memiliki efek antimikroba pada tubuh, yang mencegah kontaminasi bakteri. Biji nangka juga mengandung seng yang juga membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Pastinya Anda bisa mencegah diri dari penyakit infeksi yang berbahaya.

Berita ini telah tayang di okezone.com, dengan judul: 6 Manfaat Makan Biji Nangka Rebus untuk Kesehatan

Komentar