Sabtu, 5 April 2025

Kasus Berita Hoax Overdosis, Al Ghazali akan Bawa ke Jalur Hukum?

Al ghazali. (Dok: Tribunnews)
Al ghazali. (Dok: Tribunnews)

TitikNOL - Kemunculan akun-akun gosip dalam beberapa waktu terakhir membuat para publik figur meradang, seperti salah satunya Al Ghazali. Belum lama ini, pelantun Kurayu Bidadari ini diberitakan mengalami overdosis karena pengaruh obat-obatan terlarang.

Marah sudah pasti. Namun Al juga ingin memberi pelajaran pada semua media agar tak sekedar mengambil berita dari akun gosip. Ada kemungkinan si ganteng ini bakal membawa kasus ini ke jalur hukum.

"Kan tadi sudah bicara dengan Al juga, Al sudah meminta pendapat kita terkait tentang narasi atau deskripsi yang ada di artikel itu. Kira-kira masuk nggak ke pemenuhan unsurnya. Kalau iya, dari satu artikel saja seperti masuk, ya masuk ke dalam unsur hoax. Jadi kita akan pertimbangkan, tergantung Al maunya gimana," ujar Hendarsam pengacara Al ketika ditemui di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (13/8).

"Artinya gini, tren saat ini soal berita hoax yang banyak merugikan orang, harus ada batasannya, terutama pada public figure. Contoh, saya ada salah satu portal online mengatakan bahwa 'Al dikabarkan mengalami overdosis' tuh kan. Kabarnya dapet dari mana? Kalau dia tidak membuktikan itu, atau sumbernya tak terpercaya, contoh ambil dari akun gosip. Nah ada komen orang seperti tidak terpercaya gitu, nah dia artinya sumbernya dari berita hoax, dia ikut menyebarkan berita hoax, yang patut diketahuinya bahwa itu berita tidak benar. Jelas ada pasal tersebut dalam Undang-undang IT. Nah itu yang harus kita tindak lanjuti, nanti tapi kita diskusi dengan mas Dhani dan Al juga yang lain," sambungnya.

Berita ini telah tayang di kapanlagi.com, dengan judul: Al Ghazali Akan Bawa Kasus Berita Hoax Overdosis ke Jalur Hukum?

Komentar