TitikNOL - Awalnya kedua rider Movistar Yamaha, Maverick Vinales dan Valentino Rossi sangat kaget dengan hasil luar biasa tes pra-musim di Sepang kemarin.
Namun di hari terakhir, masalah sebenarnya Yamaha baru muncul dan sempat memusingkan pembalap mereka, terutama Vinales yang mengaku semakin frustasi dengan perkembangan Yamaha saat ini.
Jika di hari kedua anak-anak Yamaha begitu perkasa menduduki daftar puncak satu dan dua, berbeda jau dengan hasil hari terakhir kemarin, Rossi terjun ke posisi delapan, sementara Vinales tertidur di urutan ke-18.
Vinales mengaku sulit menjelaskan apa yang sebenarnya melanda YZR-M1 saat ini.
“Sebenarnya kami bekerja dengan sangat baik. Sayangnya di hari terakhir sangat sulit, entah kenapa kami kehilangan begitu banyak hal.
Jadi sekarang kami akan mencoba memperbaiki diri, kami harus cek data dan melihat apa bisa lebih baik di Buriram nanti,†tutur Vinales seperti diberitakan Crash.
Selain itu, Vinales juga mengklaim bahwa ada beberapa sisi positif dari tes Sepang kemarin, terutama masalah aerodinamis motor yang sudah semakin meningkat berkat hadirnya fairing model anyar Yamaha.
Berita ini telah tayang di rungansport.com, dengan judul: Vinales Makin Frustasi Yamaha Kembali Bermasalah