Jum`at, 22 November 2024

Loris Capirossi Tepis Pernyataan Bos Yamaha Soal Performa Rossi

Pembalap tim Yamaha, Valentino Rossi. (Dok: cnn)
Pembalap tim Yamaha, Valentino Rossi. (Dok: cnn)

TitikNOL - Pertengahan bulan lalu nama Valentino Rossi sempat menjadi buah bibir di kalangan penikmat balap kuda besi MotoGP. Ini terjadi lantaran pembalap Yamaha terlihat kelelahan selama menjalani tes pramusim kedua di Sirkuit Phillip Island, Australia.

Fisik Rossi mengalami penurunan sejak ia bertambah usia atau tepat setelah berulang tahun ke-38 pada 16 Februari. Saat itu, Massimo Meregalli selaku Direktur tim Yamaha mengamini apa yang terjadi selama pengujian tersebut.

Dia mengatakan setiap kali Rossi menyelesaikan satu masalah pasti masalah yang lain akan muncul. "Pada akhirnya dia (Valentino) menyerah, mungkin ia merasa usianya sudah tak muda lagi," ujar Meregalli, saat itu.

Namun pernyataan bos Yamaha langsung ditepis Loris Capirossi. Mantan juara dunia tiga kali itu secara tegas menyebut bahwa usia tidak ada hubungannya dengan itu.

"Saya tidak berpikir begitu. Vale adalah pembalap yang tenang yang tidak perlu mencoba untuk tampil cepat. Dia lebih suka mempersiapkan motor untuk balapan, sehingga usia tidak ada hubungannya dengan itu," jelas Rossi seperti dikutip GPOne, Jumat (10/3/2017).

"Sejujurnya, saya tidak tahu bagaimana Rossi bisa menemukan semua motivasi pada usia 38 tahun. Karena Valentino masih terlihat muda dan masih pantas diperhitungkan," tutup Capirossi.

Sumber: www.sindonews.com

Komentar