Kamis, 19 September 2024

Presiden Konfederasi Bulutangkis Asia (BAC) Puji Tim Thomas Indonesia

Tim Thomas Indonesia juara di pagelaran Badminton Asia Team Champoinships 2016
Tim Thomas Indonesia juara di pagelaran Badminton Asia Team Champoinships 2016

TitikNOL - Presiden Konfederasi Bulutangkis Asia (BAC), Anton Subowo memuji penampilan tim Kualifikasi Piala Thomas Indonesia yang sukses menjadi kampiun di gelaran Badminton Asia Team Championships 2016. Meski banyak menurunkan pemain muda, skuad putra Merah Putih mampu menunjukan kemampuan terbaiknya dan berhasil bersaing dengan tim kuat lainnya.

Anton Subowo yang juga merupakan Sekjen PP PBSI ini menilai bahwa para atlet sudah berjuang sekuat tenaga untuk merebut gelar juara di turnamen yang juga merupakan ajang kualifikasi Piala Thomas ini. Hasil ini menurutnya juga sebagai sebuah pencapaian yang membanggakan bagi bangsa Indonesia.

“Selamat kepada Tim Kualifikasi Piala Thomas yang telah berhasil keluar sebagai juara. Ini adalah suatu prestasi yang membanggakan bagi insan perbulutangkisan di Indonesia dan tentunya juga bagi seluruh masyarkat Indonesia. Terima kasih karena prestasi kalian telah mengharumkan nama bangsa dan mengibarkan bendera merah putih," ungkap Anton yang di dikutip dari situs PBSI.

Tim Kualifikasi Piala Thomas Indonesia keluar sebagai juara beregu putra Asia 2016 dalam event yang digelar di Hyderabad, India itu. Gelar tersebut diraih usai Jonatan Christie dan kawan-kawan berhasil mengalahkan tim Jepang dengan skor 3-2 pada laga final yang berlangsung Minggu, 21 Februari 2016.

Tiket putaran final Piala Thomas dari zona Asia sukses direbut Indonesia, Jepang, Tiongkok, India, Korea dan Malaysia. Sedangkan untuk Piala Uber, yang lolos ke putaran final adalah Tiongkok, Jepang, Korea, Thailand, India. Sementara kepastian untuk masuknya Tim Piala Uber Indonesia ke putaran final akan diumumkan setelah tanggal 3 Maret 2016 mendatang.

 

 

 

Sumber: www.viva.co.id

Komentar