Minggu, 6 April 2025

Ukir Laga ke-300, David Silva Disebut Pemain Terbaik Manchester City

David Silva. (Dok: sepakbola)
David Silva. (Dok: sepakbola)

TitikNOL - Pablo Zabaleta tanpa ragu menyebut David Silva sebagai pemain terbaik yang pernah dimiliki oleh Manchester City. Hal ini diungkapkan Zabaleta setelah Silva mengukir laga ke-300-nya berseragam City dalam kemenangan 3-1 atas Hull City, Sabtu (8/4).

Silva didatangkan dari Valencia pada 2010 dan berkembang menjadi pemain kunci di era keemasan City selama beberapa tahun terakhir ini. Ia sukses mempersembahkan dua titel Liga Primer Inggris, sepasang gelar Piala Liga, dan satu trofi Piala FA. Zabaleta pun menyanjung pengaruh besar gelandang serang 31 tahun itu.

“Saya bisa saja membicarakan Silva sepanjang hari, karena saya sangat menyukainya. Bagi saya, dia adalah pemain terbesar City sepanjang masa,” ungkap Zabaleta di laman resmi klub, Senin (10/4).

“Dia adalah pemain favorit saya di City. Saya beruntung bisa satu tim dengannya. Dia adalah pemain yang sangat berkelas, memiliki visi bermain yang mumpuni.”

“Salah satu musim terbaik saya adalah ketika saya selalu melakukan overlap ke lini depan, karena saya tahu bahwa bola selalu berada di sana yang berasal dari Silva. Dia sungguh fantastis,” puji bek kanan asal Argentina ini.

Silva, yang sudah mengemas 49 gol dalam tujuh tahun kariernya bersama City, masih memiliki kontrak di Etihad sampai musim panas 2019.

Berita ini telah tayang di Goal.com, Senin 10 April 2017 dengan judul Pablo Zabaleta: David Silva, Pemain Terbaik Manchester City Sepanjang Masa

Komentar