LEBAK, TitikNOL - Ketua BPN Prabowo - Sandi Kabupaten Lebak, Bambang SP mengatakan, bahwa pendukung Capres dan Cawapres nomor urut dua Prabowo - Sandi di Kabupaten Lebak solid.
Hal tersebut diungkapkan Bambang SP, saat kampanye di hadapan ratusan relawan pendukung dan kader partai koalisi pengusung Probowo - Sandi, di lapangan sepak bola Perumahan BTN Pasir Ona Rangkasbitung Jalan Siliwilangi, Kamis (4/4/2019).
Menurutnya, pendukung Prabowo - Sandi optimistis dan yakin, bahwa Prabowo - Sandi menang dalam Pilpres yang akan berlangsung pada 17 April 2019 mendatang.
"Perlu saya sampaikan kepada rekan -rekan bahwa survei - survei yang ada di televisi itu semuanya bohong, karena kami dari BPN dari internal partai sudah melakukan survei dari bulan Januari sampai sekarang bahwa hasilnya kita masih menang di angka 60 persen," ujar Bambang saat berorasi.
Maka lanjut Bambang, para relawan semuanya, masyarakat dan tokoh masyarakat jangan ragu untuk mendukung Prabowo- Sandi.
"Jangan takut bilamana ada intimidasi-intimidasi, karena kita sudah menyiapkan pengacara apabila dukungan kita dipersoalkan oleh pihak pihak lawan kita. Maka tidak ada lagi kata takut, tidak ada lagi kata tidak berani untuk membela kebenaran. Karena rakyat Lebak menginginkan perubahan, karena rakyat Lebak menginginkan kesejahteraan. Oleh karena itu dibawah Prabowo - Sandi ketika menang rakyat Lebak rakyat Indonesia akan sejahtera," paparnya.
Oleh karena itu, Bambang berharap kepada relawan pendukung, agar dalam kampanye pawai keliling Kota Rangkasbitung, semua relawan pendukung menunjukkan pawai dengan ramah, santun dan sopan.
"Jangan sampai ada radikal jangan sampai ada ketersinggungan dari pada masyarakat lain, ajak masyarakat dengan hati nurani jangan sampai diajak dengan intimidasi - intimidasi karena rasa ketakutan harus kita hilangkan di Kabupaten Lebak," ucap Bambang.
Bambang menyebut, masyarakat di Kabupaten Lebak memilih presiden dengan hatinya bukan dengan ketakutan-ketakutannya.
"Saya yakin bapak-bapak dan ibu-ibu semuanya bahwa survei kita di Kabupaten Lebak 58 persen pada hari ini. Dan teman-teman harus yakini bahwa di Kabupaten Lebak harus mencapai 60% kemenangan untuk Prabowo - Sandi, maka teman teman relawan juga masyarakat harus memenangkan partai - partai koalisi yang mendukung Prabowo - Sandi, Partai Gerindra, Partai PKS, Partai PAN, Partai Demokrat dan Partai Berkarya," tandas Bambang lagi.
"Ajak masyarakat ajak warga ajak saudara untuk mendukung partai - partai yang mendukung Prabowo - Sandi, karena Parlemen karena DPR Kabupaten Lebak harus kita kuasai harus menjadi pimpinan di DPR Lebak," pungkas Bambang menambahkan. (Gun/Zal/red)