SERANG, TitikNOL - Hadir dalam peringatan hari lahir Nahdlatul Ulama (NU) ke-91 di Alun-alun Barat, Kota Serang, Selasa (31/1/2017), Wali Kota Serang Tb Haerul Jaman mengajak seluruh anggota untuk jaga kondusifitas pelaksanaan Pilkada Banten yang akan berlangsung sebentar lagi.
"Sebentar lagi kita akan menggelar Pilkada Banten, maka dari itu kita harus menjaga kondusifitas guna lancarnya penyelenggaraan kegiatan tersebut," kata Jaman, Selasa (31/1/2017).
Tak hanya menjaga kondusifitas, orang nomor satu di Kota Serang itu pun mengajak seluruh santri dan anggota NU untuk menggunakan hak pilihnya, guna meningkatkan partisipasi pemilih dalam Pilkada nanti.
"Jangan lupa untuk menggunakan hak pilihnya, agar meningkatkan partisipasi pemilih," lanjutnya.
Selain itu, Jaman pun berharap dapat memilih pemimpin yang dapat membangun Banten ke depan. "Pilihlah kepala daerah yang bisa membawa Banten ke arah yang lebih baik," pungkasnya. (Meghat/Rif)