Jum`at, 22 November 2024

Bahan dan Cara Membuat Masker Aspirin yang Bisa Atasi Masalah Jerawat

Ilustrasi memakai masker. (Dok: Sidomi)
Ilustrasi memakai masker. (Dok: Sidomi)

TitikNOL - Jerawat merupakan salah satu masalah wajah yang tak hanya bikin sebal, bete dan tidak nyaman saja. Jerawat juga bisa bikin rasa percaya diri berkurang. Untuk mengatasi atau mengurangi masalah jerawat sendiri sebenarnya cukup mudah.

Kamu bisa memanfaatkan berbagai obat sederhana yang ada di rumah. Salah satu obat yang bisa digunakan untuk mengatasi dan mengurangi masalah jerawat adalah aspirin. Aspirin merupakan salah satu jenis obat yang mengandung asam salisilat dan berguna sebagai anti-inflamasi, pembunuh rasa sakit ataupun pengencer darah. Asam salisilat dipercaya bisa berfungsi sebagai pencerah wajah, mengurangi risiko jerawat dan menyamarkan noda saat dioleskan pada kulit.

Untuk memanfaatkan aspirin sangat mudah. Berikut caranya.

Bahan

2 butir aspirin
air (secukupnya)
Cara Membuat dan Aplikasi

Larutkan dua butir aspirin ke dalam sedikit air. Tak perlu banyak-banyak, kira-kira 1/2 sdm air. Pijat-pijat aspirin di dalam air menggunakan jari tangan hingga larut dan membentuk masker. Jika masker ini sudah jadi, bilas wajah dengan air hingga bersih. Keringkan menggunakan handuk. Ambil sedikit demi sedikit aspirin kemudian oleskan ke kulit wajah. Sambil mengoleskan, pijat lembut kulit wajah dan gosok-gosok. Oleskan masker aspirin hingga rata kemudian diamkan kira-kira selama 1 sampai 2 jam. Bilas wajah dengan air sampai bersih. Sebagai sentuhan terakhir, gunakan pelembab alami wajah yakni minyak zaitun atau minyak kelapa. Sebaiknya perawatan ini dilakukan saat malam sebelum tidur.

Cara ini tak hanya akan bantu kamu mengurangi masalah jerawat saja. Lebih jauh, ini juga bisa bantu kamu mengangkat sel kulit mati, mencegah timbulnya komedo, mencerahkan kulit, menghaluskan kulit dan bikin kulit terlihat lebih awet muda. Untuk dapatkan hasil yang maksimal, lakukan treatment ini 1 sampai 2 kali dalam seminggu.

Sumber: www.vemale.com

Komentar