TitikNOL - Ribuan orang menandatangani sebuah petisi yang diluncurkan untuk mencegah Leonardo DiCaprio memerankan penyair Persia abad ke-13, Jalaluddin Rumi di sebuah film baru.
Dilansir NME, petisi tersebut dibuat oleh Valerie Janovic, dan sejauh ini telah mendapatkan 8.000-an tanda tangan. Petisi menyebutkan bahwa pemilihan DiCaprio adalah contoh lain dari "Pro-Kulit Putih ala Hollywood" atau tokoh berkulit putih memerankan tokoh yang secara historis sebenarnya berkulit non-putih.
Kabar itu berhembus setelah penulis naskah David Franzoni dan Stephen Joel Brown mengatakan pada The Guardian bahwa mereka ingin memilih peran pemenang Oscar, Leonardo DiCaprio, sebagai Rumi di film mereka selanjutnya. Mereka ingin menantang penggambaran umum dari karakter Muslim di perfilman Barat.
Namun, Janovic berpendapat: "Para aktor Muslim sudah terlanjur dikenal sebagai teroris, tapi saat sebuah film menceritakan tentang Muslim dari sisi yang positif, mereka menggeser ke sisi di mana agar ada lebih banyak ruang bagi aktor berkulit putih."
"Franzoni dan Brown perlu memilih pemeran aktor Timur Tengah sebagai Rumi dan benar-benar menantang stereotipe Hollywood," tambahnya. Hal ini disampaikan pula menggunakan tanda pagar #RumiWasntWhite atau #RumiBukanKulitPutih.
Sumber: www.monitorday.com