TitikNOL - Madura United tak mau tersalip di tikungan terakhir ISC A 2016. Tersisa sembilan laga lagi, pelatih MU Gomes de Oliviera mematok target tinggi untuk mempertahankan posisinya.
Melawan tuan rumah Mitra Kukar di Stadion Aji Imbut Tenggarong, Jumat (28/10) petang, skuat Naga Mekes mengincar poin penuh.
"Kami tidak boleh kehilangan poin lagi karena semakin dekat dengan garis finis. Kami tak boleh melemah, kami tetap ingin tiga poin di sini," kata Gomes saat dihubungi, Jumat (28/10) siang.
Sosok Marlon da Silva, topskorer Mitra Kukar dengan 14 gol sangat diwaspadai oleh Gomes. Karena itu, akan ada racikan strategi khusus untuk mengantisipasi pergerakan pemain asal Brasil itu.
"Mereka punya striker bagus. Suplai bola ke striker itu harus dipotong disamping menjaga dia," ucapnya.
Sumber: www.jpnn.com