SERANG, TitikNOL - Pemerintah Kota Serang akan membentuk Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), yang bergerak di bidang pertanian dan pangan untuk mengatasi inflasi dan kerawanan pangan maupun krisis pangan di Kota Serang, Banten.
Asisten Daerah (Asda) II Bidang Pembangunan dan Perekonomian Kota Serang Yudi Suryadi mengatakan, proses pembentukan BUMD saat ini dalam tahap analisis dan kajian.
Pembentukan BUMD dinilai penting dalam penanganan pangan di daerah, dan memiliki nilai lebih terhadap pertumbuhan ekonomi, serta stabilisasi harga sembako. Misalnya, ketika Kota Serang kekurangan cabai atau beras, badan usaha daerah tersebut yang akan mencari rekanan untuk memenuhi kebutuhan pokok di pasaran.
"Sekarang ini kami sedang melakukan kajian analis keuangan untuk pembentukan BUMD. Mudah-mudahan di (Anggaran) perubahan tahun ini selesai, dan tahun depan bisa terealisasi. Jadi, ketika ada barang-barang yang kurang, BUMD bisa jadi penghubung dengan daerah lain," katanya, Senin 13 November 2023.
Sementara ini, dalam mengatasi kerawanan pangan pihaknya hanya mendorong Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan (DKP3) untuk memasifkan program tanam cepat panen dilaksanakan.
"Jadi nanti, dinas menyiapkan bibit untuk disebarkan kepada para petani dan masyarakat. Supaya inflasi tetap terjaga dan ketersediaan bahan pokok aman. Tentunya, kami pun dari pemerintah harus rutin turun ke lapangan untuk mengecek ketersediaan," lanjutnya.
Berdasarkan hasil evaluasi terkait inflasi di Kota Serang masih dalam kondisi aman dan stabil. Meski terdapat beberapa barang atau bahan pangan yang harganya melonjak naik.
"Masih di bawah nasional dan masih stabil kalau untuk inflasi. Walau pun ada beberapa produk yang harganya masih tinggi," pungkasnya. (TN)
Dugaan Korupsi Proyek Jagung, Pemprov Turunkan Satgas Investigasi
Tak Punya Izin, Tower BTS di Curug Disegel
Hati-Hati! Jalan Provinsi Banten Minim Lampu Penerangan
Selama 2018, Petani di Lebak Tanam Jagung di Lahan Seluas 27.000 Hektar
Elemen Aktivis 98 Banten Dukung Jokowi Tunjuk Komjen Pol Listyo Sigit Jadi Calon Tunggal Kapolri
Ini Kata Wagub Banten Soal Dilaporkannya Penggunaan BPO ke Kejati
Banten Bersih Korupsi. Rano: Jangan Ulang Kembali Kesalahan Sama
Pemeringkatan KIP 2016 Dimulai