107 Anggota Jaringan Islamiah dan Jaringan Ansharut Daulah Lepas Baiat dan Ikrar Setia pada NKRI

107 anggota JI dan JAD saat melepas baiat dan ikrar setia pada NKRI. (Foto: TitikNOL)
107 anggota JI dan JAD saat melepas baiat dan ikrar setia pada NKRI. (Foto: TitikNOL)

SERANG, TitikNOL - Sebanyak 107 anggota ektrimisme dari Jaringan Islamiah (JI) dan Jaringan Ansharut Daulah (JAD) berikrar setia pada NKRI.

Pengambilan ikrar dilakukan di Aula Lantai 7 PUPR Banten. Mereka kompak menggunakan kemeja putih, celana hitam, dan kopiah yang dilengkapi pita merah putih.

Pantauan di lokasi, ada tiga ikrar dan sumpah yang diucapkan secara bersama-sama.

Pertama, mereka bersumpah mencabut dan melepaskan baitan kelompok Jamaah Islamiah dan Jamaah Ansharut Daulah dan bersumpah setia pada NKRI, Pancasila dan UUD 1945.

Kedua, mengakui bahwa Pancasila dan UUD 1945, tidak bertentangan dengan syariat Islam.

Ketiga, meninggalkan dan menjauhi segala bentuk paham dan tindakan yang bisa memecah belah NKRI.

Setelah berikrar setai pada NKRI, mereka membacakan Pancasila sebagai bentuk kepatuhan terhadap negara.

Dari data yang disampaikan Mabes Polri, ada 107 orang yang melepas baiat dari kelompok JI dan JAD. (Son/TN3)

TAG banten
Komentar