LEBAK, TitikNOL - Hujan deras yang melanda wilayah Banten Selatan sejak malam tadi, membuat sejumlah wilayah di Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak terendam banjir.
Di kampung Lebak Peuteuy, Desa Sawarna, Kecamatan Bayah, belasan rumah terendam banjir dengan ketinggian mencapai 1,5 meter.
"Ini akibat luapan sungai Cisawarna, airnya mencapai 1,5 meter ketinggiannya," kata Sekertaris Desa Sawarna Lili, kepada TitikNOL saat dihubungi via whatshap, Sabtu (24/3/2018).
Lili menjelaskan, setidaknya ada 13 Kepala Keluarga (KK) yang terendam banjir akibat luapan sungai.
"Yah yang tinggal di dekat sungai Cisawarna," lanjutnya.
Sejauh ini lanjut Lili, belum ada bantuan dari Tagana maupun Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lebak.
"Belum ada (bantuan cepat darurat)," imbuhnya.
Warga yang terkena dampak banjir saat ini mengungsi ke rumah warga lainnya sambil menunggu air surut. (Gat/TN1)