LEBAK, TitikNOL - Dewan Perwakilan Anak Cabang (DPAC) Kecamatan Bayah Badan Pembinaan Potensi Keluarga Banten (BPPKB), melakukan kegiatan sosial dengan cara menyantuni anak yatim piatu.
Pemberian santunan menjelang lebaran idul fitri 1441 Hijriah diserahkan langsung Ketua DPAC BPPKB Bayah Gusriyan bersama Muspika Kecamatan Bayah kepada penerima di Kampung Ciwaru, Desa Bayah Barat, Kecamatan Bayah, lebih tepatnya di halaman Masjid Nurul Hikmah.
Ketua DPAC BPPKB Bayah Gusriyan mengatakan, kegiatan santunan ini merupakan kegiatan yang kedua kalinya dimasa bulan ramadhan. Saat ini, ada 40 anak yatim piatu yang disantuni.
Menurutnya, kegiatan ini adalah sebuah bentuk kepedulian pihaknya terhadap sesama. Terlebih, hal itu sebagai pengejawantahan dari semangat organisasi yang memiliki jargon berjuang beramal dan berahlakkul karimah.
"Ada 40 anak yatim piatu yang kami santun. Ini kegiatan kami yang kedua kalinya dalam bulan ramadhan, sekaligus bentuk kepedulian terhadap sesama," katanya kepada TitikNOL, Rabu (20/05/2020) malam.
Ia menyebutkan, kegiatan baik tersebut bisa terselenggara atas keikhlasan para dermawan yang menyisihkan sebagian rezekinya di jalan kebaikan.
"Terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu mensukseskan acara santunan. Semoga Allah melimpahkan rezeki kepada Kita semua," terangnya.
Sementara, Kapolsek Bayah AKP Yogie Roozandi, mengapresiasi kegiatan yang diselenggarakan oleh para pemuda yang peka, peduli dan berbagi serta menyenangkan hati para yatim piatu.
"Patut disyukuri bersama dimana kita masih memiliki rasa kepedulian terhadap mereka. Jangan sampai ridak peduli lagi, sebab rasa kepedulian merupakan anugerah karunia Allah dan suatu petanda Allah sayang terhadap umatnya," ujarnya.
Ia berharap, kegiatan santunan ini dapat menjadi contoh bagi komunitas kaum milenial lainnya yang dapat menebar kebaikan dijalan agama.
"Semoga kita mendapatkan limpahan keberkahannya dan dengan kegiatan seperti ini dapat mencegah dan menjauhkn bencana alam terhadap warga Bayah," jelasnya. (Son/TN1)