Jum`at, 22 November 2024

Satu Pegawai Dindikbud Kota Serang Positif Covid-19

Ilustrasi. (Dok: Klikdokter)
Ilustrasi. (Dok: Klikdokter)

SERANG, TitikNOL - Satu pegawai Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kota Serang terkonfirmasi positif Covid-19. Akibatnya, pelayanan tatap muka non kedinasan dihentikan sementara hingga waktu yang tidak bisa ditentukan.

Kepala Bidang Komunikasi Publik Satgas Covid-19 Kota Serang W Hari Pamungkas, membenarkan hal tersebut. Pihaknya mengaku baru mendapat kabar itu pada tanggal 5 Nopember 2020.

"Baru dapat beritanya kemarin, ada salah satu pegawai (Dindikbud Kota Serang) yah yang Covid-19," katanya saat dihubungi melalui telepon, Jumat (6/11/2020).

Ia menuturkan, penutupan pelayanan tatap muka di kantor Dindikbud Kota Serang hanya pada bagian ruangan bidang SD. Sementara ruangan lainnya masih bisa membuka pelayanan.

"Yang ditutup sementara itu bidang SD. Yang lain tetap menjalankan aktivitas seperti biasa. Pelayanan tatap muka untuk masyarakat diluar bidang SD itu tetap berjalan. Jadi tidak di lock semua," tuturnya.

Kepala Diskominfo Kota Serang itu menerangkan, seluruh pegawai Dindikbud Kota Serang saat ini sedang menjalankan tes swab. Hal itu dilakukan sebagai bentuk tracking dan meminimalisir penularan Covid-19 di kantor Dindikbud Kota Serang.

"Yang lain itu masih dalam proses swab, bidang lain. Sementara tetap menjalankan aktivitasnya," terangnya. (Son/TN1)

Komentar