LEBAK, TitikNOL - Warga Desa Bayah Timur, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, digegerkan dengan penemuan potongan tubuh manusia bagian tangan kanan di aliran sungai Cimadur, blok pesawahan Cimanceuri sekira pukul 17.15 WIB, Senin (7/12/2020).
Dari laporan warga melalui pesan berantai WhatsApp yang ditujukan kepada BPBD Kabupaten Lebak, potongan tangan itu ditemukan oleh saudara Robi dan rekannya, saat membersihkan badan di aliran sungai Cimadur. Saat itu, badan mereka kotor karena usai bermain bola.
Tidak lama kemudian, potongan tubuh yang berfungsi alat peraba ditemukan. Kaget lantaran nampak terpisah dengan organ tubuh lainnya, kemudian Robi memberitahukan peristiwa itu kepada Aang.
"Pada pukul 17.00 WIB, Robi bersama teman-temannya sebanyak 6 orang sedang bermain bola dinpinggir sungai Cimadur Blok Cimanceuri. Setelah bermain bola, anak-anak tersebut menuju aliran sungai untuk mandi/bebersih. Kemudian melihat ada tangan yang berada di seberang sungai dari posisi saksi," laporan warga yang dikutip TitikNOL.
Setelah dilaporkan kepada Kepala Desa Bayah Timur Iyep Iswahyudin, kemudian potongan bagian tubuh tersebut dikirim ke RSUD Adji Dharmo Rangkasbitung untuk dilakukan Pemeriksaan dan penyelidikan lebih lanjut.
"Pada jam 18.30 WIB, potongan tubuh berupa tangan tersebut dievakuasi ke halaman rumah Kepala Desa, untuk dilakukan pengamanan dan pemeriksaan awal oleh dr. Danu dari Puskesmas Bayah," terangnya.
Dari Hasil pemeriksaan awal, diagnosa potongan tubuh berupa tangan itu belum lama atau belum 1×24 jam, pergelangan tangan patah dan (organ tubuh) bagaian tangan sebelah Kanan.
Hingga berita ini diterbitkan, TitikNOL masih berupaya menghubungi Kepala Desa Bayah Timur Iyep dan pihak Polsek Bayah. (Son/TN1)
Daftar ke PAN, Mantan Sekda Ini Siap Maju di Pilwalkot Serang 2018
Polres Serang Juara Pertama Lomba Kampung Tangguh Anti Narkoba
Jendral Andika Prakasa Dijadwalkan Dilantik Siang Ini
Pelaku Pembunuh Wartawan Dufi Akhirnya Tertangkap
Ketua Pansus: RTRW Bisa Jadi Musibah, Bisa Jadi Berkah
Nyamar Jadi Pembeli, Polisi Ringkus Pengedar Sabu
Nambah Lagi, Kasus Positif Covid -19 di Lebak jadi 11
Melawan Polisi, Begal Asal Lebak Tewas Ditembak