CILEGON, TitikNOL – Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Taufiqururachman Ruki, mengajak kepada semua masyarakat di Proviinsi Banten, agar memilih pemimpin yang mampu membawa kesejahteraan bagi masyarakat Banten.
Alasan tersebut disampaikan Ruki, mengingat dua mantan Gubernur Banten sebelumnya yakni Joko Munandar dan Ratu Atut Chosiyah, tersangkut korupsi.
“Jadi intinya, jika calon gubernur yang akan bertarung nanti tidak amanah dan tidak punya hati yang kuat, lebih baik jangan dipilih," ucap Ruki kepada wartawan, disela acara silahturahmi Payuguban Warga Banten, di Kota Cilegon,Jum'at (17/6/2016) malam.
Di sisi lain, Ruki pun mengkritisi perihal masih buruknya kualitas infrastruktur di Provinsi Banten. Menurutnya, selama 15 tahun Provinsi Banten berdiri, masih banyak kekurangan. Ruki bahkan membandingkan kondisi jalan di Banten dengan Jawa Timur dan Jawa Tengah.
"15 tahun usia Provinsi Banten kualitas jalannya masih sangat buruk bahkan jauh dibandingkan dengan jalan di Jawa Timur dan Jawa Tengah. Tidak ada apa-apanya jalan di Banten ini," tandasnya.
Ruki pun meminta, agar masyarakat di Banten jangan sampai salah memilih pemimpin pada Pilgub Banten 2017 mendatang. "Banten ini harus maju. Masyarakatnya harus sejahtera," tukasnya. (Ardi/raf)