Rabu, 27 November 2024

Smartphone HTC Ocean Note Dikabarkan Memiliki Kamera Terbaik

HTC Ocean Note. (Dok: techtimes)
HTC Ocean Note. (Dok: techtimes)

TitikNOL - Rumor mengenai perangkat smartphone terbaru besutan HTC sudah berhembus beberapa waktu lalu. Dari informasi yang sebelumnya telah kami beritakan, kabarnya HTC sedang mempersiapkan tiga buah smartphone pada awal tahun 2017 ini. Salah satu smartphone HTC yang bakal diluncurkan pun memiliki kode penamaan Ocean, yang mana rumor ini telah beredar pada bulan September 2016 lalu.

Kini telah berhembus kabar terbaru dari perangkat tersebut, yang mana digadang-gadang bakal menjadi smartphone dengan kamera terbaik. Seperti yang BeritaTeknologi.com sadur dari Android Headlines, HTC Ocean Note dikabarkan bakal memiliki kualitas kamera terbaik dari semua smartphone saat ini yang beredar.

Dari sumber anonim membeberkan bahwa skor dari HTC Ocean Note saat diuji memiliki poin yang lebih tinggi, dari smartphone buatan HTC yang bekerja sama dengan Google, Pixel. Bila informasi ini benar adanya, maka tahta Google Pixel bakal tersingkir oleh kehadiran HTC Ocean Note ini. Kabarnya HTC menanamkan sebuah kamera 12 megapiksel pada perangkat Ocean Note ini.

Selain mengusung kamera dengan hasil yang sangat baik, Ocean Note disebut-sebut bakal menggunakan RAM yang sangat besar, yakni 8GB. Ukuran ini bakal menjadi yang terbesar untuk smartphone saat ini, karena rata-rata masih menggunakan RAM berukuran 6GB.

Chipset yang tertanam pada HTC Ocean Note ini masih belum bisa dipastikan, karena ada yang menyebut bakal menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 835, serta ada yang mengatakan akan mengusung chipset besutan MediaTek Helio X10. Informasi lain juga menyebutkan HTC bakal menghilangkan jack audio 3.5 mm pada perangkat ini.

Ukuran layarnya berkisar dari 5,5 inci dan 5,7 inci yang juga banyak digunakan oleh perangkat smartphone saat ini. Namun yang menjadi nilai tambah pada perangkat ini adalah, rumornya menggunakan layar lengkung yang mirip dengan Samsung Galaxy S7 Edge.

Info perilisan HTC Ocean Note sendiri masih simpang siur hingga saat ini. Tapi besar kemungkinan HTC bakal memperkenalkan perangkat ini pada ajang tahunan Mobile World Congress 2017 (MWC), yang berlangsung di Barcelona, Spanyol.

Sumber: www.beritateknologi.com

Komentar