CILEGON, TitikNOL - Ledakan tabung gas tiga kilogram menghanguskan sebuah rumah warga di Lingkungan Terate Udik, Kelurahan Masigit, Kecamatan Jombang, Kota Cilegon, Jum'at (1/4/2016). Namun, tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.
Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, terbakarnya rumah milik Slamet sempat membuat warga sekitar panik dan berhamburan keluar rumah karena mereka takut api akan merembet.
"Sebelum keluar api, saya sempat mendengar suara ledakan keras dari dapur pak Slamet (pemilik rumah). Tidak lama kemudian api langsung membesar dan membakar sebagian rumah korban," kata Asti, salah seorang warga.
Dikatakannya, setelah api besar, ia langsung keluar rumah dan minta tolong kepada warga lainnya untuk membantu memadamkan api.
Sementara itu, Erna, warga lainnya juga mengaku sempat panik saat terjadi kebakaran. "Jadi kejadiannya itu sekitar pukul 12:10 WIB, bersamaan dengan waktu sholat Jum'at. Setelah sholat selesai warga pun langsung beramai-ramai memadamkan api dengan peralatan seadanya," jelasnya.
Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, namun kerugian diperkirakan puluhan juta rupiah.
Sementara itu, kasus kebakaran ini masih dalam penyelidikan Satreskrim Polres Cilegon. (Ar/red)