SERANG, TitikNOL - Ketua DPD Golkar Banten, Ratu Tatu Chasanah, berharap, jika Bakal Calon Wakil Gubernur Banten yang sudah direkomendasikan ke DPP Golkar, harus memiliki visi misi dan kesepahaman yang sama dengan Golkar.
"Mencari pasangan yang sama dan kesepahaman dengan kita (Golkar). Makanya, peran DPP sangat penting," kata Ratu, kepada wartawan, Kamis (9/6/2016).
Wanita yang menjabat Bupati Serang ini pun menyampaikan, jika saat ini komunikasi dengan partai politik pun masih berjalan.
"Memang bangun komunikasi dengan semuanya. Tapi, pada intinya sampai detik akhir keputusan DPP, Golkar ingin wakil yang paham dan satu misi visi," ungkapnya.
Tatu pun menjelaskan, jika DPD Golkar sebelumnya sudah ditekankan untuk tidak menentang setiap keputusan DPP Golkar untuk Pilgub.
"Kalau DPD tetap akan mengikuti arahan DPP, karena Kita juga sudah ditekankan waktu saya dilantik oleh pak ARB bahwa pengurus daerah jangan membantah dengan keputusan DPP," terangnya. (Meghat/rif)