Minggu, 20 Oktober 2024

Jelang Pilgub Banten 2017

Setelah Jaman, Eden Gunawan Suwon ke DPW PAN

Bakal calon Wagub Banten, Eden Gunawan (tengah) saat menghadiri acara silahturahmi di DPW PAN Banten. (Foto:TitikNOL)
Bakal calon Wagub Banten, Eden Gunawan (tengah) saat menghadiri acara silahturahmi di DPW PAN Banten. (Foto:TitikNOL)

SERANG, TitikNOL - Setelah menerima silaturahmi dengan bakal Calon Wakil Gubernur Banten, Tubagus Hairul Jaman, Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (PAN) Provinsi Banten menerima suwon dari bakal calon wagub Eden Gunawan.

Eden yang kini menjabat sebagai Kepala Badan Intelejen Negara (BIN) Daerah Maluku Utara tiba di kantor DPW PAN Banten dilingkungan Taktakan Kota Serang, sekitar pukul 16.15 WIB dan langsung diterima seluruh pimpinan dan pengurus partai berlambang matahari tersebut.

"Tadi pak Jaman, kali ini juga akan mendengarkan visi dan misi dari pak Eden Gunawan bakal calon wakil gubernur banten," kata Ketua DPW PAN Banten Masrori. Jumat (15/4/2016).

Sementara itu, Eden Gunawan mengatakan dirinya optimis dapat bertarung pada Pilkada Banten, bentuk keseriusannya tersebut diperlihatkan dirinya sudah mengikuti penjaringan PDIP dan partai Nasdem.

"Ini juga bentuk keseriusan saya menghadiri silaturahmi yang dilakukan PAN," ujarnya.

Sebelumnya, DPW PAN Banten sudah melakukan pertemuan dengan sejumlah bacagub dan bacawagub banten, seperti Ahmad Taufik Nuriman, Mulyadi Jayabaya, Andika Hazrumy, Tubagus Hairul Jaman.

Selain itu, DPW PAN bertujuan melakukan kegiatan untuk memperkanlkan para tokoh yang akan maju di Pilkada Banten kepada pengurus dan masyarakat.

Sementara itu, partai besutan Zulkifli Hasan ini akan mulai membuka penjaringan pada Mei mendatang dengan menyiapkan tim penjaringan. (Ros/red)

Komentar