SERANG, TitikNOL – Untuk mengetahui sejauh mana kesiapan sejumlah sekolah dalam menghadapi Ujian Nasional berbasis komputer, yang akan digelar pada 4 April mendatang, pimpinan Komisi V DPRD Provinsi Banten, melakukan kunjungan ke SMKN 1 Kota Serang, Jumat (1/4/2016).
Dikatakan Sekretaris Komisi V DPRD Banten, kunjungnan dilakukan untuk mengetahui sejauh mana kesiapan dalam menjalani UN.
"Dalam kunjungan lapangan Komisi V DPRD Provinsi Banten ini, kami ingin mengetahui perisapan UNBK tahun ajaran 2015/2016 yang dilaksanakan SMKN 1 Kota Serang, juga SMK Informatika dan SMKS 17 Serang," kata Adde Rosi Khoerunnisa.
Menurut wanita yang akrab disapa Aci ini, pada tahun anggaran 2007, SMKN 1 Kota Serang mendapatkan bantuan dari APBN berupa komputer dan uninterruptable power supply (UPS).
"Apakah pengadaan komputer dan UPS itu bisa dipergunakan untuk UNBK," tanya Aci didampingi Kabid Dikmenti Dinas Pendidikan Provinsi Banten, Isnen.
Menanggapi hal itu, Kepala SMKN 1 Kota Serang, Abdulah Armansyah mengatakan, bantuan pengadaan komputer yang bersumber dari APBN pada tahun anggaran 2007 sebanyak 40 unit.
"40 unit komputer yang ada saat ini bisa digunakan untuk UNBK pada tahun ajaran 2015/2016, dan kami sudah siap melaksanakan UNBK pada tanggal 4 April 2016," kata Abdulah Armansyah.
Di tempat yang sama, Wakil Kepala SMKN 1 Kota Serang, Ading mengharapkan kepada Pemerintah Provinsi Banten melalui Dinas Pendidikan untuk memberikan bantuan penambahan komputer, laboratorium, server dan upgrade peralatan.
"Kami masih membutuhkan tambahan komputer, laboratorium komputer, server, dan upgrade peralatan. Karena itu, kami mengharapkan bantuan dari Pemerintah Provinsi Banten," harapnya.
Usai mendengarkan keterangan dari Abdulah Armansyah, Adde Rosi menyambut baik, lantaran 90 persen UNBK sudah siap dilaksanakan di SMKN 1 Kota Serang.
"Mengenai bantuan penambahan komputer, laboratorium komputer, server, dan upgrade peralatan, kami minta Kepala SMKN 1 Kota Serang mengajukan permohonan kepada Dinas Pendidikan, nanti kami akan mensupport pada pembahasan anggarannya," pintanya.
Dalam kesempatan yang sama, Adde Rosi menghimbau kepada Dinas Pendidikan Provinsi Banten untuk melakukan koordinasi dengan pihak telkom dan PLN, sehingga selama pelaksanaan UNBK di SMKN 1 Kota Serang, dan sekolah yang lain tidak mengalami hambatan. "Jangan sampai pada pelaksanaan UNBK, server, dan jaringan internetnya mengalami hambatan, jadi segala kemungkinan harus diantisipasi sedini mungkin," pungkasnya. (Adv)