Rabu, 4 Desember 2024

Begini Cara Merebus Nangka Muda Agar Tetap Putih

Ilustrasi. (Dok: Jatimnow)
Ilustrasi. (Dok: Jatimnow)

TitikNOL - Nangka merupakan buah yang bisa dikonsumsi dalam kondisi matang maupun mentah. Saat sudah matang, nangka memiliki rasa manis legit. Teksturnya juga lembut, sehingga kerap dimakan langsung sebagai camilan atau pencuci mulut.

Sedangkan nangka mentah atau kerap disebut nangka muda cenderung punya tekstur yang keras. Oleh sebab itu, nangka muda harus diolah terlebih dahulu sebelum siap disantap. Biasanya hasil olahan nangka muda ini akan dimasak bersama bumbu rempah sebagai menu sayur untuk makan berat.

Supaya teksturnya empuk, nangka muda harus direbus terlebih dahulu. Hal ini juga membuat nangka muda jadi lebih matang dan mudah dimasak dengan berbagai macam bumbu. Sayangnya, merebus nangka muda tidak semudah yang dibayangkan banyak orang. Salah-salah, hasil nangka yang semula putih bisa jadi hitam.

Bukan tanpa sebab, nangka muda pada dasarnya memiliki banyak sekali getah. Saat direbus, getah ini akan keluar dan menjadi hitam. Lantas, getah yang hitam akan menempel di permukaan nangka dan membuat tampilannya jadi kurang menarik.

Memang perlu teknik khusus dalam merebus nangka muda ini. Sebagian orang bahkan ada yang menggunakan bahan tambahan, seperti baking soda atau bahkan air kelapa. Jadi, nangka muda akan direbus dengan bahan tersebut supaya warnanya tetap putih bersih.

Padahal selain dua bahan tadi, sebenarnya ada trik lain yang lebih praktis didapat, lho.

Seorang pengguna YouTube FILOSOFI DAPUR Official pernah membagikan trik merebus nangka muda agar hasilnya tetap putih. Bukan memakai baking soda atau air kelapa, dia justru menggunakan satu bahan dapur, yakni garam.

Dilansir BrilioFood pada Kamis (10/8), siapkan dulu nangka muda yang hendak dimasak. Kupas kulitnya, lalu potong-potong nangka muda dengan ukuran yang lebih kecil. Setelah itu, masukkan ke dalam mangkuk terlebih dahulu.

Jika sudah, rebus air dalam panci atau wajan. Setelah mendidih, masukkan 1 sdm garam. Barulah kemudian masukkan nangka muda yang sudah dipotong-potong tadi.

"Tips tetap nangka berwarna putih yaitu masukkan nangkanya ketika air sudah benar2 mendidih," ujar YouTube FILOSOFI DAPUR Official.

Selain penggunaan garam, memasukkan nangka saat air sudah mendidih juga jadi kunci penting. Karena dengan begitu, getah pada nangka akan langsung menguap. Nah, hal inilah yang kemudian membuat tampilan nangka tetap putih dan tak menghitam.

Setelah dimasukkan, aduk-aduk dan rebus nangka sampai matang. Jika sudah empuk, angkat dan tiriskan nangka. Nah, nangka ini pun siap diolah lagi dengan berbagai macam masakan. Karena nangka tetap cantik dan putih bersih, dijamin hasil masakannya pun semakin menggugah selera.

Telah ditonton lebih dari 12 ribu kali, video ini pun sontak menuai perhatian warganet. Bahkan ada sejumlah pengguna YouTube lain yang turut menanggapi langsung. Melalui kolom komentar, mereka mengungkapkan terima kasih karena mendapat informasi baru yang bermanfaat.

"waahh thx ya," kata YouTube @babyumarkhanharunkhan7505.
"Nuhuuun (terima kasih)," ungkap YouTube @leonardopoli7444.

Berita ini telah tayang di briliofood.net, dengan judul: Tanpa baking soda dan air kelapa, begini trik merebus nangka muda agar tetap putih pakai 1 bahan dapur

Komentar