Sabtu, 5 April 2025

Objek Wisata Kawah Ijen Segera Dibangun Kereta Gantung

Objek wisata Kawah Ijen. (Dok: net)
Objek wisata Kawah Ijen. (Dok: net)

TitikNOL - Kawah Ijen adalah objek wisata yang berada di Kabupaten Bondowoso dan Kabupaten Banyuwangi. Walau demikian, karena potensi wisatanya yang besar maka pengelolaannya akan diambil alih oleh pemerintah pusat.

Untuk lebih mengembangkan daerah wisata tersebut maka Kementerian Pariwisata RI akan segera menunjuk investor yang selanjutnya akan mengembangkannya. Demikian diungkap oleh Kepala Bidang Pariwisata Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga Kabupaten Bondowoso Adi Sunaryadi di Bondowoso.

“Objek wisata Kawah Ijen di Kecamatan Ijen sudah masuk Kawasan Strategi Pariwisata Nasional (KSPN), yang pengelolaannya langsung dilakukan pemerintah pusat,” kata Adi Sabtu (3/6/2017).

Salah satu rencana yang akan segera direalisasi oleh investor terpilih, adalah pembangunan kereta gantung di Kawah Ijen yang menjadikannya masuk sebagai kawasan wisata internasional.

“Jadi kawasan wisata Kawah Ijen itu akan menjadi wisata internasional yang akan dilengkapi dengan kereta gantung dari paltuding hingga ke kawah,” jelas Adi seperti dilansir laman okezone.com.

Sarana kereta gantung dan akses jalan yang akan jadi jalan utama menuju objek wisata Kawah Ijen akan lebih banyak menuju dan dari Kota Bondowoso. Dengan demikian maka status status cagar budaya kawasan tersebut bakal berubah menjadi taman wisata.

Tentu membanggakan jika di Kawah Ijen terdapat kereta gantung yang memudahkan pengunjung untuk menyaksikan keindahannya lebih jelas lagi. Apalagi jika lokasi tersebut berubah menjadi kawasan wisata internasional.

Berita ini telah tayang di Sidomi.com, Sabtu 3 Juni 2017 dengan judul Wah, Kawah Ijen Akan Segera Miliki Kereta Gantung

Komentar