TitikNOL - Dion Wiyoko berperan sebagai Abdullah di film terbaru garapan Kemal Palevi berjudul "Abdullah & Takeshi". Dion yang merupakan pemeluk agama Katolik ini dituntut untuk berperan sebagai seorang Muslim yang bisa adzan dan salat.
Dion harus latihan sebelum bisa memerankan karakter Abdullah dengan sempurna. Ditemui baru-baru ini, Dion mengaku tidak kesulitan saat melakukan adegan adzan. Aktor 30 tahun ini juga mengaku puas saat mendengarkan hasilnya.
"Gue belajar adzan dan belajar salat. Kalau adzan sebenarnya nggak susah karena sering dengar adzan Maghrib," ucap Dion di MVP Tower, Kuningan, Jakarta Selatan pada Senin (14/3). "Adzan lebih ke belajar intonasi, kalau penyanyi dangdut istilahnya ada cengkok-cengkoknya. Belajar setengah jam sama kru sebelum syuting dan berhasil. Setelah didengarkan ternyata cukup meyakinkan."
Keputusan Dion berperan sebagai seorang Muslim membuat banyak pihak mempertanyakannya. Meski begitu, aktor asal Surabaya ini tetap positive thinking karena ia mengaku bekerja secara profesional.
"Apapun yang gue mainkan, ini film, tergantung persepsi masing-masing. Karakter Abdullah secara Muslim ini sesuai aja," ungkap Dion. "Gue malah senang, sebagai orang Katolik memerankan Muslim nggak masalah, ini kan negara demokrasi. Memang mungkin akan ada respon negatif, pasti ada. Tapi ini jelas komedi, anggap sebagai hiburan saja."
Sementara itu, film bergenre drama komedi ini rencananya akan tayang 24 Maret mendatang. "Abdullah & Takeshi" juga akan dibintangi oleh Kemal Palevi, Dewi Rezer dan Mike Lucock.
Sumber: www.wowkeren.com