Rabu, 4 Desember 2024

Kasus Narkoba, Suami Nindy Ayunda Ditangkap Polisi

Nindy Ayunda dan Askara. (Dok: Tribunnews)
Nindy Ayunda dan Askara. (Dok: Tribunnews)

TitikNOL - Kabar mengejutkan datang dari penyanyi Nindy Ayunda. Askara, suami Nindy, diamankan Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Barat diduga kasus penyalahgunaan narkoba.

Askara diamankan di kediamannya, kawasan Pondok Pinang, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan pada Kamis (7/1).

"Benar (suami Nindy) beberapa waktu lalu kami amankan," ujar Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol Ady Wibowo dalam keterangan tertulisnya, Senin (11/1).

Saat ini Askara masih berada di Mapolres Metro Jakarta Barat untuk menjalani pemeriksaan.

"Kami masih periksa secara intensif dan akan kami kembangkan," terang Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Ronaldo Maradona Siregar.

Berita ini telah tayang di tabloidbintang.com, dengan judul: Suami Nindy Ayunda Ditangkap karena Kasus Narkoba

Komentar