Jum`at, 22 November 2024

Henrikh Mkhitaryan Merasa Berutang Budi Atas Jasa Jurgen Klopp

Henrikh Mkhitaryan. (Dok: espn)
Henrikh Mkhitaryan. (Dok: espn)

TitikNOL - Henrikh Mkhitaryan mengungkapkan cerita bagaimana Jurgen Klopp telah menyelamatkannya ketika sang pemain masih bergabung dengan Borussia Dortmund. Keduanya memang pernah punya cerita saat masih bekerja sama di skuat Dortmund.

Pada tahun 2013 silam, Mkhitaryan bergabung dengan Dortmund yang kala itu dibesut oleh Klopp. Klub Bundesliga tersebut membelinya dari Shakhtar Donetsk seharga 25,5 juta poundsterling atau Rp45,7 miliar.

Bersama Die Borussen, gelandang asal Armenia ini cukup bersinar. Selama tiga tahun mengabdi, ia berhasil mencetak 23 gol dari 73 penampilan. Selain itu, dirinya juga berkontribusi untuk memberi 2 trofi Bundesliga dan membawa timnya ke final Liga Champions.

Menurut pemain 28 tahun ini, kariernya tak akan semoncer ini bila bukan atas jasa Klopp. Ia juga masih berhutang budi karena Klopp memutuskan membelinya ke Dortmund.

"Saya bermain di Dortmund karena saya suka cara mereka bermain di sana," kata Mkhitaryan kepada majalah Jerman 11 Freunde, dikutip dari express.co.uk.

"Pemain-pemainnya juga menyukai saya, dan di sana juga ada seorang pelatih hebat, Jurgen Klopp," lanjutnya. "Setelah saya berbicara padanya, keputusan telah dibuat. Saya hanya ingin pergi ke Dortmund," ungkapnya.

"Ketika saya datang ke Dortmund, Jurgen Klopp berkata kepada saya untuk melepaskannya, dan itu bukan hal yang baik untuk dipikirkan tentang sepakbola," lanjut Mkhitaryan. "Saya mulai mengerti apa yang dia maksud, dan perlahan-lahan, ada yang berubah dalam diri saya."

"Saya selalu berterima kasih kepada Klopp. Dia membentuk kepribadian dan psikologis saya. Klopp menunjukkan saya caranya. Dia mendukung saya dan mengatakan kepada saya untuk menegakkan kepala saya karena hal-hal baik akan datang," kenangnya.

"Dia membantu saya untuk menjadi pemain yang lebih baik," tutupnya.

Sebagai informasi, Liverpool yang dibesut oleh Klopp dan Manchester United yang diperkuat oleh Mkhitaryan akan melakoni laga lanjutan Liga Primer Inggris Sabtu (14/10/17) besok.

Berita ini telah tayang di indosport.com, Jumat 13 Oktober 2017 dengan judul Henrikh Mkhitaryan Mengaku Utang Budi pada Pelatih Liverpool

Komentar