Sabtu, 23 November 2024

Miris! Peserta Sosilisasi Kebangsaan di Cilegon Tidak Hapal Lagu Indonesia Raya

Sosialisasi pembinaan peningkatan kesadaran bela negara di salah satu rumah makan di Kota Cilegon. (Foto:TitikNOL)
Sosialisasi pembinaan peningkatan kesadaran bela negara di salah satu rumah makan di Kota Cilegon. (Foto:TitikNOL)

CIlEGON,TitikNOL - Badan Kesatuan Bangsa dan Perlindungan Masyarakat (Kesbanglinmas) Kota Cilegon, menggelar sosialisasi pembinaan peningkatan kesadaran bela negara. Acara ini digelar di salah satu rumah makan di Kota Cilegon, Selasa (27/9/2016).

Kepala Badan Kesbanglinmas Kota Cilegon Soeparman mengatakan, sosialisasi tersebut bertujuan untuk mengingatkan masyarakat yang sudah melupakan Pancasila, Undang-undang 1945 dan bela negara.

"Melalui sosialisasi inilah kita jadikan momen untuk mengajak masyarakat harus mempertahankan negara kita sendiri dengan cara bela negara," ujarnya

"Jangankan bela negara, para peserta sosialisasi juga tadi masih banyak yang tidak hafal menyanyikan lagu Indonesia Raya," ungkap Soeparman.

Sementara itu, Dandim 0623 Cilegon Letkol Inf Aulia Dwi Nasrullah selaku narasumber, mengajak LSM dan perangkat kelurahan yang menjadi peserta sosialisasi, untuk membangkitkan jiwa bela negara guna membangun karakter bangsa.

"Jadi digelarnya sosialisasi pembinaan peningkatan kesadaran bela negara ini juga untuk membuktikan bahwa kecintaan kita kepada bangsa itu harus dipertahankan," imbuhnya. (Ardi/quy)

Komentar