Kamis, 12 September 2024

Tentang Perilaku Korupsi, Pj Gubernur Banten: Jangan Saling Menggoda

Pj Gubernur Banten Al Muktabar. (Dok: TitikNOL)
Pj Gubernur Banten Al Muktabar. (Dok: TitikNOL)

SERANG, TitikNOL - Perilaku korupsi sangat ditentang untuk membawa Indonesia masuk pada puncak keemasan di tahun 2045.

Sebagai peta jalannya, tidak ada perilaku tindakan korupsi. Untuk itu perlu dilakukan pencegahan bagi berbagai elemen.

Hal itu diungkapkan Pj Gubernur Banten Al Muktabar dalam sosialisasi antikorupsi yang digelar di Aula Inspektorat Banten.

Al mengatakan, pemahaman antikorupsi menjadi peta jalan untuk keutuhan negara. Oleh karena itu, saling mengingatkan menjadi kunci.

"Sosialisasi ini merupakan tahapan-tahapan yang kita ingin semua stakeholder di Banten paham bersama, mau mengingatkan bersama tentang antikorupsi," katanya, Kamis (7/8/2023).

Di sisi lain, yang paling utama dalam mencegah perilaku korupsi tidak saling menggoda dari berbagai unsur.

"Kuncinya banyak saling mengingatkan, untuk punya pemahaman bersama, tekad yang bersama agar kita sama-sama antikorupsi. Jangan saling menggoda," terangnya.

Sejauh ini, Pemprov Banten telah melakukan pencegahan dari tindakan korupsi dengan menggandeng aparat penegak hukum dalam program pembangunan.

"Kita mendapat pendampingan dari Kejati Banten dalam pelaksanaan kegiatan di Pemprov Banten, benar benar kita melakukannya dengan sesuai perundang-undangan," tutupnya. (Son/TN3)

Komentar