Sabtu, 12 Oktober 2024

Berikut TPS Rawan Menurut Kapolresta Serang Kota yang Perlu Diantisipasi

SERANG, TitikNOL - Kapolresta Serang Kota Kombes Pol Sofwan mengatakan sudah melalukan pemetaan sejumlah titik tempat pemungutan suara (TPS) rawan di pemilu 2024 kali ini.

Pihaknya juga telah mengerahkan 588 personel untuk mengamankan TPS selama pemilu 2024.

”Saat ini seluruh personel sudah dilakukan pergeseran untuk mengamankan logistik yang berada di TPS,” kata Kapolresta.

Pihaknya juga bersama KPU dan Bawaslu sudah meninjau langsung kesiapan di lokasi TPS maupun gudang logistik termasuk sejumlah TPS rawan.

“Kami telah melaksanakan pemetaan kerawanan tps bersama kpu dan Bawaslu untuk meninjau haik ppk maupun persiapan gudang yg akan menerima logistik termasuk TPS rawan,” lanjutnya.

Menurut Kapolresta, TPS rawan yaitu yang berdekatan dengan posko kemenangan salah satu peserta pemilu.

“Kami juga telah memetakan TPS berdekatan dengan posko pemenangan salah satu calon termasuk rumah caleg ini juga salah satu TPS pantauan kami, khawatir pada saat pelaksanaan terjadi gangguan kamtibmas,” pungkasnya. (TN)

Komentar